Umur Perusahaan Pengetahuan Akuntansi

34

2.3.3.2 Umur Perusahaan

Umur perusahaan merupakan lamanya suatu perusahaan telah berdiri dan menjalankan operasi usahanya yang dapat dinyatakan dalam tahun. Perusahaan yang telah lama berdiri mengindikasikan bahwa perusahaan tersebut semakin berkembang. Seiring dengan perkembangan perusahaan maka aktivitas perusahaan akan semakin meningkat, sehingga semakin dibutuhkan informasi akuntansi untuk membuat keputusan bisnis. Oleh karena itu, perusahaan yang telah lama berdiri seharusnya memiliki informasi akuntansi lebih banyak dibandingkan perusahaan yang baru berdiri. Holmes dan Nicholls 1988 memperlihatkan bahwa penyediaan informasi akuntansi dipengaruhi oleh umur perusahaan, yaitu semakin muda umur perusahaan terdapat kecenderungan menyatakan informasi akuntansi secara ekstensif untuk membuat keputusan dibandingkan dengan perusahaan yang lebih tua umurnya. Hasil penelitian Holmes dan Nicholls 1988 tersebut sesuai dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Solovida 2003: 59 yang menunjukkan bahwa umur perusahaan berpengaruh terhadap penyiapan dan penggunaan informasi akuntansi pada perusahaan kecil dan menengah di Jawa Tengah. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penyiapan dan penggunaan informasi akuntansi dapat dipengaruhi oleh umur perusahaan. Hal tersebut juga dapat berarti bahwa persepsi pengusaha manajer atas informasi akuntansi dipengaruhi oleh umur perusahaan, karena pengusaha manajer sebagai pembuat keputusan. Penelitian yang 35 tidak berhasil mengungkapkan pengaruh umur perusahaan terhadap penyiapan dan penggunaan informasi akuntansi adalah penelitian Astuti 2007.

2.3.3.3 Pengetahuan Akuntansi

Pengetahuan akuntansi merupakan pengetahuan keakuntansian yang dimiliki pengusaha kecil dan menengah. Menurut Jusup 2003: 5 akuntansi adalah proses pencatatan, penggolongan, peringkasan, pelaporan, dan penganalisaan data keuangan suatu organisasi. Proses belajar mengenai akuntansi akan meningkatkan pengetahuan akuntansi pengusaha manajer, sehingga pemahaman pengusaha manajer untuk menerapkan informasi akuntansi juga akan semakin meningkat. Hasil penelitian Kiryanto dkk. 2001: 206 menunjukkan bahwa proses belajar berpengaruh terhadap persepsi manajer perusahan kecil atas informasi keuangan. Ismail dan King 2007: 4, dalam penelitiannya menyatakan bahwa perusahaan dengan pemilikmanajer yang mempunyai tingkat pengetahuan akuntansi yang tinggi akan memiliki tingkat persetujuan yang tinggi pula terhadap penerapan sistem informasi akuntansi dibandingkan dengan pemilikmanajer yang memiliki tingkat pengetahuan akuntansi yang rendah. Pengusaha manajer UKM yang memiliki pengetahuan akuntansi akan memahami pentingnya keberadaan informasi akuntansi dalam usahanya. Dengan kata lain semakin tinggi tingkat pengetahuan akuntansi yang dimiliki pengusaha manajer maka akan semakin positif persepsi 36 mereka terhadap nilai informasi akuntansi. Hasil penelitian Fitriyah 2006 menunjukkan bahwa pengetahuan akuntansi berpengaruh terhadap penggunaan informasi akuntansi pada industri menengah di Kabupaten Sidoharjo. Pengetahuan akuntansi dalam penelitian yang dilakukan oleh Fitriyah 2006: 18 diukur melalui dua indikator yaitu pengetahuan deklaratif yang merupakan pengetahuan tentang fakta-fakta dan berdasarkan konsep seperti kas merupakan bagian dari harta lancar, dan pengetahuan prosedural yang merupakan pengetahuan yang konsisten dengan aturan-aturan. Penelitian ini akan mengukur pengetahuan akuntansi berdasarkan pengetahuan deklaratif mengenai akuntansi dasar saja. Hal ini didasarkan pada karakteristik dari responden penelitian yang kebanyakan menempuh pendidikan hanya sampai tingkat Sekolah Menengah Atas SMA, dimana ditingkat SMA baru dikenalkan mengenai akuntansi dasar.

2.3.3.4 Pengalaman Dalam Informasi Akuntansi

Dokumen yang terkait

ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERSEPSI PENGUSAHA KECIL DAN MENENGAH ATAS PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI KEUANGAN (Studipada Pengusaha Kecil dan Menengah di Sentra KerajinanTas Kain Kabupaten Kendal)

2 16 133

ANALISIS PERSEPSI FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TENTANG PENDAPATAN PENGUSAHA KECIL MENENGAH DI KABUPATEN LANGKAT.

3 6 22

ANALISIS PERSEPSI PENGUSAHA KECIL DAN MENENGAH ATAS PENYELENGGARAAN DAN PENGGUNAAN INFORMASI ANALISIS PERSEPSI PENGUSAHA KECIL DAN MENENGAH ATAS PENYELENGGARAAN DAN PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI (SURVEY PADA UKM YANG TERDAPAT DI KOTA SURAKARTA).

0 0 12

BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN PENGUSAHA KECIL ATAS PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI DI DAERAH KABUPATEN TUBAN.

0 0 103

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI BERBASIS TEKNOLOGI PADA USAHA KECIL DAN MENENGAH (UKM).

0 1 86

BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DALAM PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI KEUANGAN TERHADAP PERSEPSI PENGUSAHA KECIL ATAS KEBERHASILAN PERUSAHAAN KECIL.

0 0 98

(ABSTRAK) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERSEPSI PENGUSAHA KECIL DAN MENENGAH ATAS INFORMASI AKUNTANSI (Studi pada Pengusaha Kecil dan Menengah di Sentra Kerajinan Seni Relief/Ukiran Kabupaten Jepara).

0 0 2

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI PADA USAHA KECIL DAN MENENGAH DI KABUPATEN WONOSOBO.

0 2 2

BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DALAM PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI KEUANGAN TERHADAP PERSEPSI PENGUSAHA KECIL ATAS KEBERHASILAN PERUSAHAAN KECIL DI WEDORO - SIDOARJO SKRIPSI

0 0 17

BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN PENGUSAHA KECIL ATAS PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI DI DAERAH KABUPATEN TUBAN

0 0 18