5.1.2 Menetapkan Unit Kerja dan Kategori SDM yang Diteliti
Unit  kerja  dalam  analisis  kebutuhan  tenaga  kerja  di penelitian  ini  adalah  unit  pembiayaan  jaminan  pihak  ketiga,  sub
unit kerja Loket Pelayanan peserta BPJS dengan kategori kerja staf pelaksana umum.
Tabel 5.3 Unit Kerja dan Kategori SDM yang diteliti
Unit Kerja Sub Unit Kerja
Kategori Tenaga
Pembiayaan Jaminan pihak
ketiga Loket Pelayanan
peserta BPJS Staf pelaksana
umum
5.1.3 Penggunaan Waktu Kerja Berdasarkan Work Sampling
Dari  hasil  pengamatan  selama  sepuluh  hari  kerja  di  Loket pendaftaran peserta BPJS Rumah Sakit Haji Jakarta dengan metode
Work Sampling, didapat data sebagai berikut :
Tabel 5.4 Jumlah Waktu Personil Loket Pendaftaran BPJS
Dalam Sepuluh Hari Kerja
NO NAMA KEGIATAN
Persentase f
per keg.  keseluruhan 1  Aktivitas Produktif
Membuat registrasi rawat jalan 8880
46.63 36.24
Membuat laporan kunjungan rawat jalan harian 300
1.57 1.22
Melakukan pengarsipan berkas pasien BPJS harian 600
3.15 2.45
Coding 3200
16.80 13.06
Membuat registrasi keluar pasien BPJS 5340
28.04 21.8
Berkoordinasi dengan bagian lain 600
3.15 2.45
Mengikuti rapat bulanan 120
0.63 0.49
Sub 19040
100 77.71
2  Aktivitas Non Produktif
Mengobrol  berbincang-bincang 580
44.62 2.37
Membaca koran  lainya 720
55.38 2.94
Sub 1300
100 5.31
3  Aktivitas Pribadi
Shalat 1160
27.88 4.73
Makan 1160
27.88 4.73
Ke Toilet 760
18.27 3.10
pribadi lainya 1080
25.96 4.41
Sub 4160
100 16.98
Total 24500
100 100
Ket: f merupakan frekuensi dalam satuan menit
Dari  Tabel  5.2  di  atas  menggambarkan    aktivitas  dan  waktu  yang digunakan yang dilakukan personil di Loket Pendaftaran selama dilakukan
pengamatan  dengan  formulir  work  sampling.  Aktivitas  yang  dilakukan
terbagi menjadi tiga, yaitu jenis kegiatan dan waktu yang digunakan untuk melakukan  Aktivitas  produktif,  jenis  kegiatan  dan  waktu  yang  digunakan
untuk Aktivitas non produktif dan Aktivitas pribadi. Dari total penggunaan waktu  oleh  staff  di  Loket  Pendaftaran  selama  dilakukannya  kegiatan
pengamatan  didapatkan  bahwa  77.71  waktunya  digunakan  untuk melakukan  Aktivitas  produktif,  sedangkan  waktu  yang  digunakan  untuk
melakukan Aktivitas non produktif adalah sebesar 5.31 dan penggunaan waktu  untuk  Aktivitas  pribadi  adalah  sebesar  16.98.    Presepsi  staf
tentang standar pelayanan dan kendala yang dihadapi dalam melaksanakan pelayanan di loket pendaftaran diketahui :
“...  Belum  ada  ketentuan  kegiatan  yang  diatur  karena program  ini  masih  baru  dan  masih  percobaan  tapi  secara
keseluruhan  karna  sebagai  front  liner  pendaftaran  pasien kegiatan  utama  melayani  registrasi  pendaftaran  dan
membuat registrasi keluar peserta BPJS” Informan 1 “...Kerjanya  emang  paling  banyak  di  pendaftaran  buat
terbitan sep, bisa sampai jam 1 siang melayani pendaftaran peserta  BPJS  yang  udah  antri  dari  pagi  sebelum  loket
buka” Informan 3 Selama  kegiatan  pengamatan  di  Loket  Pendaftaran  peserta  BPJS
Rumah Sakit Haji Jakarta didapatkan total kegiatan  yang terbagi ke dalam sepuluh  hari  kerja.  Dimana  dari  masing-masing  hari  pengamatan
didapatkan  total  kegiatan  yang  terangkum  ke  dalam  Aktivitas  produktif, Aktivitas  non  produktif,  dan  Aktivitas  pribadi.  Secara  lebih  rinci
dijabarkan berdasarkan tabel berikut ini :
Tabel 5.5 Kuantitas Aktivitas di Loket Pendaftaran BPJS
Berdasarkan Tanggal pengamatan
No TANGGAL
Aktivitas Jumlah
Kegiatan Produktif
Non Produktif
Pribadi
1 Senin 06-Apr
201 8
36 245
2 Selasa 07-Apr
201 8
36 245
3 Rabu 08-Apr
188 14
43 245
4 Kamis 09-Apr
190 16
39 245
5 Jum’at 10-Apr
172 19
54 245
6 Senin 13-Apr
201 8
36 245
7 Selasa 14-Apr
201 8
36 245
8 Rabu 15-Apr
188 14
43 245
9 Kamis 16-Apr
190 16
39 245
10 Jum’at 17-Apr
172 19
54 245
11 JUMLAH
1904 130
416 2450
12
Rata-rata Kegiatan Per
Hari
190.4 13
41.6 245
13 Aktivitas
77.71 5.31
16.98 100
Berdasarkan tabel 5.3 di atas tergambar bahwa selama sepuluh hari pengamatan  didapatkan  total  kegiatan  yang  berhasil  diamati  dan  dicatat
sebanyak  2450  kegiatan,  yang  terbagi  menjadi  tiga  kategori  penggunaan waktu  yaitu  sebanyak    1904  kegiatan  merupakan  Aktivitas  produktif,
sebanyak  130  merupakan  Aktivitas  non  produktif,  dan  Aktivitas  pribadi sebanyak  416  kegiatan.  Rata-rata  jumlah  kegiatan  pengamatan  setiap
harinya  adalah  sebanyak  245  kegiatan.  Dari  data  tersebut  tergambarkan
bahwa  jumlah  Aktivitas  produktif  terbanyak  terjadi  pada  hari  senin  dan selasa, jumlah Aktivitas produktif paling sedikit adalah pada hari jum’at.
Kunjungan  pasien  paling  banyak  pada  awal  pekan  dari  pada  di akhir  pekan  dijelaskan  oleh  para  staf  di  loket  pelayanan  dalam  menjawab
pertanyaan  tentang  proses  pelayanan  di  loket  pendaftaran  dan  kesibukan paling  besar  dalam  kegiatan  pelayanan  di  loket  pendaftaran  sebagai
berikut: “...Hari  hari  pertama  tiap  awal  pekan  emang  rame
karena  sabtu  minggu  kan  tutup  jadi  orang  berobat banyak dihari senin sama selasa” Informan 2
“...Paling ramai pasti selalu senin mungkin karena habis weekend kali ya” Informan 4
“...Jumat lebih lengang karena waktunya sempit kan ada shalat  jumatan  buat  laki  laki  jadi  biasanya  pasien  juga
gak  sebanyak  di  awal  pekan  karena  udah  pada  berobat duluan di awal pekan” Informan 5
Sebagian  besar  informan  sepakat  bahwa  kuantitas  kegiatan paling  banyak  pada  awal  pekan  daripada  akhir  pekan,  hal  ini  karena
kunjungan  pasien  pada  awal  pekan  lebih  banyak  dari  pada  kunjungan  di akhir  pekan.  Untuk  hari  jumat  karena  waktu  pelayanan  terpotong  di
ibdadah solat jumat dan kunjungan pasien  yang tidak terlalu banyak maka penggunaan waktu  kegiatan produktif  lebih  kecil  jumlahnya di  hari  jumat
dibandingkan dengan penggunaan waktu produktif di hari lain.
Grafik 5.1 Pola Kegiatan staf Loket Pendaftaran Rumah Sakit Haji Jakarta selama sepuluh hari kerja
20 40
60 80
Produktif Non
Produktif Pribadi
Pola Kegiatan Staf
Pada  Grafik  5.1,  dapat  diketahui  bahwa  proporsi  kegiatan produktif  sebesar  190,4  kegiatan  per  hari  atau  77,71  menjadi
penggunaan waktu kegiatan atau aktivitas yang paling banyak dilakukan di Loket Pelayanan, kegiatan non produktif sebesar 13 kegiatan per hari atau
sebesar  5.31  dan  kegiatan  pribadi  41,6  kegiatan  atau  16.98.  Masing masing  pola  kegiatan  staf  Loket  Pendaftaran  tersebut  diperinci  lagi
berdasarkan  jenis  kegiatan  dari  masing  masing  pola  kegiatan.  Rincian Aktivitas  Produktif  yang  dilakukan  staf  Loket  Pendaftaran  peserta  BPJS
adalah sebagai berikut :
Grafik 5.2 Aktivitas Produktif staf Loket Pendaftaran BPJS selama sepuluh hari kerja
100 200
300 400
500 600
700 800
900 1000
Aktifitas Produktif M embuat registrasi
raw at jalan
M embuat laporan kunjungan raw at jalan
harian
M elakukan pengarsipan berkas pasien BPJS
harian
Coding
M embuat registrasi keluar pasien BPJS
Berkoordinasi dengan bagian lain
M engikuti rapat bulanan
Berdasarkan  Grafik  5.2  diketahui  proporsi  waktu  kegiatan pelayanan registrasi pasien rawat jalan sebesar 888 atau 46,63, membuat
laporan  kunjungan  pasien  rawat  jalan  sebesar  30  atau  1.57,  melakukan pengarsipan  berkas peserta  BPJS  sebesar  60  atau  3.15,  aktivitas  coding
sebesar  320  atau  16.80,  membuat  registrasi  pasien  keluar  peserta  BPJS sebesar 534 atau 28.04, berkoordinasi dengan bagian lain sebesar 60 atau
3.15  dan  mengikuti  rapat  bulanan  sebesar  12  atau  0.63.  Hasil wawancara  kepada  staf  tentang  standar  pelayanan  dan  kegiatan  pokok
yang  terkait  langsung  dan  tidak  langsung  kepada  pelayanan  di  loket pendaftaran dijelaskan sebagai berikut :
“...Dari pagi awal pelayanan langsung melayani antrian peserta rawat jalan pseien BPJS yang udah nunggu dari
pagi  pokoknya  semua  counter  pasti  langsung  melayani dari  pukul  delapan  dan  mulai  sedikit  lengang  antrianya
kalo  udah  siang  karena  pasien  mulai  tersebar  ke  poli layanan yang dituju” Informan 2
“...Empat  counter  kita  melayani  pendaftaran  pasien membuat  surat  eglibitas  pasien  dan  satu  counter  sebagi
coding  kita  kalo  jam  pagi  pasti  fokus  ke  pelayanan  ga ada  waktu  senggang  buat  ngobrol  paling  ke  toilet”
Informan 1 “...Asal  pasien  juga  tertib  dan  sabar  ngantri  sampe
giliranya  di  layani  kita  pasti  tetep  ramah  sama  pasien apalagi  ga  jarang  kita  masih  harus  menjelaskan
kelengkapan  berkas  yang  harus  dilampirkan  pasien nunggu  mereka  fotocopy  atau  ambil  resep  dulu”
Informan 4 “Kalo  udah  siang  pasien    udah  ke  poli  kita  lanjut  buat
registrasi  keluar  pasien  rawat  jalan  dan  rawat  inap lanjut  ketua  pelaksana  bikin  laporan  kunjungan  dan
ngatur  berkas  pasien  sehari  dikelompokan  dan  di urutkan alfabetis”Informan 3
Berdasarkan  hasil  wawancara  diketahui  bahwa  penggunaan  waktu aktifitas produktif di Loket Pendaftaran pasien peserta BPJS paling banyak
digunakan  untuk  pelayanan  pembuatan  registrasi  pasien  rawat  jalan  yang mulai  dilaksanakan  dari  awal  waktu  pelayanan  hingga  tengah  hari,  baru
kemudian  penggunaan  waktu  produktif  terbesar  kedua  adalah  pelayanan
registrasi  pasien  keluar,  pengarsipan  dan  pelaporan  kunjungan  pasien peserta  bpjs  harian.  Kendala  yang  dialami  dalam  pelayanan  adalah
kelengkapan berkas pasien baik saat registrasi masuk dan setelah dari poli pelayanan,  petugas  loket  kadang  harus  berkoordinasi  dengan  bagian  lain
untuk  meminta  keterangan  terhadap  tindakan  medis,  hasil  lab  atau  resep yang  diberikan  kepada  pasien  untuk  diterima  dan  dibuatkan  resgistrasi
keluar sesuai dengan pelayanan yang diterima pasien. Grafik 5.3
Aktivitas Non Produktif staf Loket Pendaftaran BPJS selama sepuluh hari kerja
10 20
30 40
50 60
70 80
Aktifitas non
Produktif M engobrol
berbincang-bincang
M embaca koran lainya
Berdasarkan  Grafik  5.3  diketahui  proporsi  waktu  kegiatan  non produktif di Loket Pendaftaran mengobrol berbincang-bincang sebesar 58
atau 44.62 dan membaca koranlainya sebesar 72 atau 55.38. Presepsi staf  tentang  pertanyaan  terkait  kegiatan  yang  dilakukan  staf  selama  jam
kerja diluar pelayanan langsung adalah : “...Ngobrol sama temen temen yang lewat depan counter
kadang  ngobrolin  apa  aja  yang  lucu  atau  rencanain futsal nanti gemana” Informan 2
“...Namanya ibu ibu biar ga jenuh ya kadang kadang kan juga  temen  temen  yang  nyamper  kesini  sekalian  mereka
ke  tempet  lain  ya  ga  lama  lah  kan  belom  jam  istirahat ntar kalo kurang seru dilanjut pas istirahat”Informan 3
“...Kalo saya mah baca disini ngapain jauh jauh biar ga keliatan  bacanya  dari  komputer  kan  liat  aja  berita  di
internet baca status ya sekedar ngisi waktu”Informan 5 Dari  keterangan  informan diketahui bahwa penggunaan waktu non
produktif  di  loket  pelayanan  pasien  peserta  BPJS  adalah  untuk  membaca koran  dan  lainya,  bisanya  di  selang  waktu  senggang  para  staf
memanfaatkan  dengan  membaca  berita  online  atau  koran  atau  media informasi  lainya.  Kegiatan  berbincang-bincang  dilakukan  sekedar
menghilangkan  rasa  jenuh  dan  menyapa  reka  rekan  lain  yang  berkunjung atau sekedar melewati area loket pendaftaran.
Grafik 5.4 Aktivitas Pribadi staf Loket Pendaftaran BPJS selama sepuluh hari kerja
20 40
60 80
100 120
140
Aktifitas Pribadi
Shalat M akan
Toilet Pribadi Lainya
Berdasarkan  Grafik  5.4  diketahui  proporsi  waktu  kegiatan  pribadi staf  loket  pendaftaran  yaitu  shalat  sebesar  116  atau  27.88,  makan
sebesar  116  atau 27.88,  ke  toilet  sebsesar  76  atau 18.27  dan  aktivitas pribadi lainya sebesar 108 atau 25,96.
Keterangan  staf  di  loket  pendaftaran  terkait  pertanyaan  tentang kegiatan-kegiatan  lain  yang  bukan  termasuk  kegiatan  pelayanan  kepadan
pasien peserta BPJS atau kegiatan pribadi dijelaskan sebagai berikut : “...Sholat  gantian  ya  kita  gabisa  bareng-bareng
ninggalin  counter  kan  kasian  pasien  ada  yang  masih antri biar  cepet dilayani  ke poli biasanya  kita  mah yang
laki laki belakangan jaga benteng” Informan 1 ”...Saya  mah  solat  duluan  sama  temen  temen  perawat
dari  laboratorium  biarin  yang  laki  laki  belakangan  kan banyak  temenya  tapi  ya  ntar  gantian  saya  sendiri  yang
jaga yang lain istirahat” Informan 3 “...Kita  harus  manfatin  waktu  istirahat  sebaik  mungkin
pokoknya  makan  solat  sama  lain  lain  satu  jam  aja gaenak pasien disuruh nunggu lama lama nanti kita juga
di tegor” Informan 4 “...Kalo  istirahat  gak  jauh  jauh  paling  deket  wilayah
rumah  sakit  kadang  saya  ke  ruangan  rekam  medis nyamper  temen  temen,  solat  kan  deket  tuh  mushola  di
depan rumah sakit kalo makan ya ikutan yang rame pada kemana biar cepet juga balik ke ruangan” Informan 5
Berdasarkan  hasil  wawancara  oleh  informan  staf  di  loket pendaftaran  pasien  peserta  BPJS  penggunaan  waktu  pribadi  staf
paling  besar  adalah  untuk  solat  dan  makan  siang,  kegiatan  solat dan  makan  siang  dilakukan  secara  bergantian  agar  pelayanan
kepada  pasien  tidak  berhenti  dan  para  staf  di  loket  pendaftaran
memiliki  kesadaran  tinggi  untuk  menggunakan  waktu  pribadi secara baik agar tidak mengganggu waktu pelayanan.
5.1.4 Menyusun Standar Beban Kerja