Sejarah Perusahaan Pemetaan Penggunaan Energi Listrik dengan Analisis Pencahayaan di PT SC Johnson Manufacturing Medan

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan

PT. SC Johnson Manufacturing Medan sebelumnya bernama PT. Inti Kimiatama Perkasa yang diubah nama perusahaannya pada tanggal 5 Maret 2010 berdasarkan akta notaris. Berdiri sejak 10 November 1997 dengan nama perusahaan PT. Inti Kimiatama Perkasa, awalnya perusahaan ini berkantor di Jl. Iskandar Muda, Medan. Perusahaan ini bekerjasama dengan perusahaan lain untuk melakukan aktivitas produksinya bermerek Baygon dan merek Mostfly melalui kerjasama dengan salah satu perusahaan yang juga menghasilkan anti nyamuk bakar yaitu PT. Singapore Lion. PT. Inti Kimiatama Perkasa merupakan salah satu anak perusahaan Bayer Company sehingga produk yang dihasilkan dibawah pengawasan Bayer Co. Selain itu, produk Mostfly yang juga dibeli perusahaan ini dari PT. Singapore Lion memiliki lisensi Bayer Co. Berdasarkan Surat Keputusan Departemen Kesehatan RI No. 30701300185 PKD dan No. Pendaftaran RI 1294I-2002T PT. Inti Kimiatama Perkasa resmi memproduksi anti nyamuk bakar Baygon dan Mostfly dibawah pengawasan Bayer Company, Jerman. Sistem kerjasama dengan perusahaan lain tetap dilakukan jika permintaan pasar meningkat melebihi kapasitas perusahaan ini. Masa peralihan terjadi pada akhir tahun 2002 dari Bayer Company ke SC Johnson pada PT. Inti Kimiatama Perkasa. PT. Inti Kimiatama Perkasa mulai Universitas Sumatera Utara beralih ke SC Johnson, Amerika Serikat. SC Johson dalam memproduksi juga mendekatkan diri pada system CC Costumer Care. Hampir 70 negara dikuasai oleh SC Johnson baik di Benua Amerika maupun Eropa. SC Johson sedang meningkatkan market share-nya di Asia termasuk Indonesia. Ada berbagai jenis produk Costumer Care telah diproduksi oleh SC Johnson dan permintaan terhadap produk Costumer Care milik SC Johnson sangat tinggi. Hal ini terbukti dengan banyaknya produk Johnson di pasar. Selama enam bulan, PT. Inti Kimiatama Perkasa mengalami masa transisi oleh SC Johnson sebelum akhirnya benar-benar dikendalikan oleh SC Johnson. Pada pertengahan Juni 2003 PT. Inti Kimiatama Perkasa resmi dipegang oleh SC Johnson. Pada tanggal 5 Maret 2010, PT. Inti Kimiatama Perkasa berganti nama menjadi PT. SC Johnson Manufacturing Medan. Hal ini dilakukan melalui akte notaris berdasarkan persetujuan dari dewan direksi komisaris pemegang saham.

2.2. Ruang Lingkup Bidang Usaha