Fasilitas Hotel GAMBARAN UMUM TENTANG HOTEL PARDEDE INTERNASIONAL

Hotel Pardede Internasional sebuah pilihan akomodasi di kota Medan bagi mereka yang bepergian untuk tujuan bisnis atau wisata biasa. Di sampaing lokasinya yang cukup setrategis juga dekat dengan berbagai pusat pertokoan atau pusat perbelanjaan sehingga mudah untuk mencari sesuatu, khususnya untuk mencari restoran karena tersedia beberapa jenis restoran khsususnya yang menyajikan masakan lokal dan nasional seperti masakan Minang atau dikenal juga dengan masakan Padang.

3.3 Fasilitas Hotel

Untuk menarik perhatian tamu dan memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka yang menginap di hotel, maka Pardede Hotel Medan sebagai hotel yang menyandang predikat bintang tiga bertaraf internasional berupaya untuk memberikan kepuasan dan pelayanan sebaik-baiknya kepada para tamu melalui persediaan fasilitas yang sesuai dengan standar yang sudah dimiliki. Adapun fasilitas yang dimiliki hotel Pardede Internasional Medan antara lain adalah: 1. Rooms Hotel Pardede Internasional Medan memiliki 165 kamar, dimana kamar-kamar tersebut terdiri dari berbagai tipe yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas yaitu: AC, kulkas, air conditioning, TV dengan parabola, 24 jam pelayanan di kamar, kamar mandi private dengan air panas dan air dingin, fasilitas duduk di kamar dan tempat menaruh barang bawaan. Adapun tipe-tipe kamar tersebut beserta tarifnya adalah sebagai berikut; No. Jenis Kamar Jumlah Harga Kamar 1 Suite 5 Rp.575.000 2 Deluxe 64 Rp.372.000 3 Superior 45 Rp.361.000 4 Standart 3 Rp.319.900 5 Cottage 48 Rp.190.000 2. Coffee Shop Restaurant Menyajikan makanan Indonesia, Eropa serta Oriental untuk breakfast, luch dan dinner. The coffee shop restaurant ini buka selama 24 jam, sistem penyajiannya dilakukan dengan buffetprasmanan, yaitu tersedianya beberapa jenis yang dapat dipilih oleh tamu sesuai dengan seleranya. Sistem buffet ini selalu diadakan pada saat breakfast, untuk lunch dan dinner dapat diadakan jika ada orderanpesanan dari tamu group. The coffee shop restaurant ini juga melayani pesanan atau orderan dari tamu berdasarkan buku menu yang ada dengan sistem a la carte menu dan biasanya ini dilaksanakan untuk lunch atau dinner. 3. Room Service Room service bertugas untuk melayani pemesanan makanan dan minuman ke kamar tamu. Dalam operasionalnya buka selama 24 jam dan dalam setiap kamar tersedia room service tamu, sehingga memudahkan tamu untuk memesan makanan dan minuman. Menu di room service sama saja dengan menu yang ada di coffee shop restaurant yang membedakan hanya harganya lebih mahal karena langsung diantarkan ke kamar tamu. 4. Dewa Ruci Bar Menyediakan minuman beralkohol dan tidak beralkohol, di sini tamu dapat menikmati minumannya sambil menonton televisi dan dewa ruci bar ini di buka jam 10.30 malam. 5. Hermina Convention Hall Ruangan ini biasanya dipakai untuk kegiatan konvensi, seminar, exhibition dan trade luncheon. 6. Pool Bar Di tempat ini di sediakan minuman beralkohol dan minuman non alkohol dan selain itu juga disediakan minuman soft drink bagi tamu. 7. Fasilitas lain  Le cartier dan discothequekaraoke  Swimming poll  Beauty saloondrug store  Massage parlour  Taxi service  Baebeque nite  The music every nite open 20.10-22.00 p.m

3.4 Klasifikasi Hotel