Teknik Analisis Data Analisis Data

4.9.2 Teknik Analisis Data

Analisa data dilakukan setelah semua data terkumpul. Proses analisa data penelitian ini yaitu: a. Analisis Univariat Analisis univariat dilakukan untuk menggambarkan karakteristik subjekresponden penelitian dengan cara membuat tabel distribusi frekuensi b. Analisis Bivariat Analisis untuk menilai hubungan variabel bebas dengan variabel tergantung. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui masing-masing faktor motivasi dan komitmen kerja dengan penerapan keselamatan pasien. Hasil analisis bivariat ditampilkan dalam tabel 2x2 dengan row percentage. Dan uji statistik yang digunakan adalah chi square atau regresi logistic dengan menampilkan confident interval pada confident level 95 95 CI serta mendapatkan Odd Ratio OR c. Analisis Multivariat Analisis multivariate yang dilakukan dalam penelitian ini dilakukan uji pengaruh dari 2 variabel independen terhadap variabel dependen uji ini dimaksudkan untuk melihat sejauhmana pengaruh variabel independen dapat dijadikan untuk sebagai prediktor untuk terjadinya variabel dependen. Hasil analisis multivariat menunjukkan faktor mana yang paling berpengaruh terhadap variabel dependen dan analisis ini dapat mengontrol variabel confounding yang terdapat dalam penelitian. Dalam penelitian ini analisis multivariat yang dipergunakan adalah regresi logistik. 59

BAB V HASIL PENELITIAN

Pada bab ini berisi menguraikan tentang hasil penelitian yang dilakukan terhadap 112 responden perawat yang bertugas di ruang Intensif Rumah Sakit Pusat RSUP Sanglah Denpasar. Pengumpulan data dilakukan mulai bulan Juli sampai dengan Oktober 2015.

5.1 Gambaran Lokasi Penelitian

Rumah Sakit Umum Pusat RSUP Sanglah Denpasar merupakan rumah sakit pendidikan tipe A di Kota Denpasar Permenkes 1636 tahun 2005 tanggal 12 Desember 2005. RSUP Sanglah Denpasar berstatus Badan Layanan Umum BLU milik Departemen Kesehatan RI. Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah sebagai rumah sakit pemerintah dan rumah sakit rujukan utama di Bali, Nusa Tenggara Timur NTT, Nusa Tenggara Barat NTB. Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah dipimpin oleh seorang Direktur Utama dan dibantu oleh Direktorat Medik dan Keperawatan yang membawahi Instalasi Rawat Jalan, Instalasi Gawat Darurat IGD, Instalasi Rawat Inap IRNA A, IRNA B, IRNA C, dan IRNA D, Instalasi Terpadu Intensif Intensive Care Unit ICU, Intensive Coronary Care Unit ICCU, Burn Unit, Instalasi Bedah Sentral, Instalasi Wing Amerta, Inslatasi Geriatri, dan Instalasi Pelayanan Jantung Terpadu. Ruang perawatan intensif adalah unit perawatan di rumah sakit yang dilengkapi peralatan khusus dan perawat yang terampil merawat pasien dengan keadaan yang gawat yang perlu penanganan dengan segera dan pemantauan intensif Gulli et al, 2001. Ruang perawatan intensif terdiri dari ruang ICU, ICCU, Burn Unit dan 1