Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

solusi baru. 11 Pasca pembatalan Undang-Undang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia ternyata mempunyai implikasi hukum tertentu, seperti bagaimana status Badan Hukum Yayasan Pendidikan pasca pembatalan Undang- Undang Badan Hukum Pendidikan, kemudian apabila ternyata telah ada yang mendirikan Badan Hukum Pendidikan Masyarakat BHPM dan mendapatkan pengesahan dalam masa berlakunya Undang-Undang Badan Hukum Pendidikan 16 Januari 2009 – 31 Maret 2010 bagaimana Kedudukan Badan Hukum Pendidikan Masyarakat akta dan pengesahannya, Bagaimana kedudukan hukum aktapengesahannya tersebut pasca putusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia. Berdasarkan uraian tersebut, maka perlu dilakukan penelitian mengenai ”Status Badan Hukum Yayasan Pendidikan Pasca Pembatalan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2009 Tentang Badan Hukum Pendidikan Studi Kasus Putusan No 11-14-21-126- 136PUUVII2009.

B. Perumusan Masalah

Dari latar belakang permasalahan diatas maka dapat diidentifikasikan permasalahan utama dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana status Badan Hukum Yayasan Pendidikan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh 11 . Kominfo-Newsroom , Presiden : Kemendiknas Harus Cari Solusi Baru Pasca-Pembatalan UU BHP, http: www .depkominfo.go.id beritabipnewsroompresiden-kemendiknas-harus-cari- solusi-pasca-pembatalan-uu-bhp-2 .Diakses tanggal 2 September 2010, jam 07.30 WIB Universitas Sumatera Utara Mahkamah Konstitusi? 2. Bagaimana Kedudukan hukum akta pengesahan Badan Hukum Pendidikan Masyarakat pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi? 3. Bagaimana pendirian dan penyesuaian yang dilakukan Yayasan Pendidikan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi di Kota Medan?

C. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui dan mengkaji status Badan Hukum Yayasan Pendidikan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi. 2. Untuk mengetahui dan mengkaji kedudukan hukum akta dan pengesahan Badan Hukum Pendidikan Masyarakat pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi. 3. Untuk mengetahui dan mengkaji bagaimana pendirian dan penyesuaian yang dilakukan Yayasan Pendidikan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini akan memberikan manfaat dalam dunia pendidikan hukum yaitu : Universitas Sumatera Utara 1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dalam memberikan masukan untuk penambahan ilmu pengetahuan, khususnya di bidang hukum pada umumnya dan ilmu hukum dibidang kenotariatan pada khususnya yaitu memberikan gambaran yang jelas mengenai status badan hukum yayasan pendidikan, kedudukan hukum badan hukum pendidikan masyarakat, kedudukan hukum akta dan pengesahan badan hukum pendidikan masyarakat dan proses penyesuaian yayasan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan oleh Mahkamah Konstitusi . 2. Manfaat Praktis a. Manfaat praktis bagi masyarakat adalah memberikan pengetahuan yang jelas mengenai payung hukum dalam penyelenggaraan pendidikan formal pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan. b. Manfaat praktis bagi kalangan Notaris adalah memberikan pengetahuan yang jelas agar tidak terjadi kekeliruan dalam memberikan infomasi dan pelayanan kepada masyarakat dalam pembuatan akta-aktanya. c. Manfaat praktis bagi pengurus yayasan adalah memberikan pengetahuan yang jelas mengenai status badan hukum yayasan pendidikan pasca pembatalan Undang-Undang nomor 9 tahun 2009. Universitas Sumatera Utara

E. Keaslian Penelitian