Latar Belakang Masalah Pelayanan Pengguna Tunanetra Pada Badan Perpustakaan Arsip Dan Dokumentasi Provinsi Sumatera Utara (BPAD PROVSU)

BAB I PENDAHULAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Perpustakaan merupakan salah satu sarana untuk memajukan dan meningkatkan kecerdasan bangsa, karena di perpustakaan berbagai macam yang berisikan sumber bacaan ilmu pengetahuan dikumpulkan dan dikelola dengan baik. Salah satu jenis perpuspustakaan yang melakukan hal itu adalah perpustakaan umum. Perpustakaan umum adalah perpustakaan yang diselenggrakan dengan biaya umum untuk tujuan melayani masayarakat umum, Perpustakaan umum merupakan lembaga pendidikan yang dinyatakan sangat demokratis karena menyediakan sumber belajar sesuai dengan kebutuhan masyarakat Perpustakaan umum juga bertugas untuk menumbuhkan aperesiasi budaya masayarakat sekitarnya, Perpustakaan umum melayani seluruh lapisan masayarakat, perpustakaan umum berperan penting untuk meningkatkan ataupun mencerdaskan seluruh masyarakat sekitarnya. Perpustakaan umum melayani seluruh masyarakat tanpa membedakan latar belakang, status sosial, agama, suku, status, dan pendidikan. Perpustakaan umum menyelenggarakan layanan khusus yang diberikan kepada penyandang cacat seperti tunanetra. Tunanetra merupakan merupakan salah satu jenis kelainan pada indra sensory, yaitu kelainan pada indra penglihatan mata. Layanan yang diberikan perpustakaan umum kepada tunanetra antara lain berupa buku dengan tulisan huruf braille dan komputer berbicara dengan menggunakan program jaws. Koleksi yang dimiliki perpustakaan umum harus dapat menunjang segala kegiatan masyarakat.Agar tujuan perpustakaan dapat tercapai maka koleksi perpustakaan harus dibina sebaik mungkin sehingga kebutuhan pengguna dapat terpenuhi yang pada akhirnya berdampak positif Terhadap masyarakat. Oleh karena itu, perpustakaan harus lebih berkembang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Walaupun koleksi yang dimiliki perpustakaan memadai baik dari segi kuantitas maupun kualitas tetapi Universitas Sumatera Utara akan sia-sia apabila tidak dimanfaatkan oleh pengguna. Dapat dikatakan bahwa tanpa pemanfaatan koleksi pengguna perpustakaan tidak akan berfungsi sebagaimana diharapkan. Untuk menghindari fenomena di atas maka perpustakaan harus menyediakan pelayanan yang baik, Pelayanan Perpustakaan dikatakan bermutu apabila dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dat tepat kepada pengguna. Badan Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi Provinsi Sumatera Utara adalah salah satu perpustakaan umum yang menyediakan layanan pengguna kepada penyandang cacat seperti tunanetra. Berdasarkan hasil observasi terhadap koleksi diduga koleksi yang ada akan mendukung tunanetra dalam berbagai hal. Akan tetapi, Pengunjung tunanetra sendiri sangat minim yang datang ke perpustakaan. Untuk mengetahui lebih jauh tentang pelayanan kepada tunanetra yang disediakan oleh BAPERSASDA tersebut, penulis merasa tertarik untuk mengamatinya. Dilatarbelakangi haltersebut,penulis menetapkan judul kertas karya ini “PELAYANAN PENGGUNA TUNANETRA PADA BADAN PERPUSTAKAAN ARSIP DAN DOKUMENTASI BPAD PROVINSI SUMATERA UTARA”. 1.2 Tujuan Penulisan Kertas Karya Adapun tujuan dari penulisan ini adalah: 1. Untuk mengetahui kegiatan pelayanan pengguna terhadap tunanetra pada BPAD. 2. Untuk mengetahui hambatan-hambatan yang hadapi oleh Pustakawan dalam pelaksanan pelayanan pengguna tunanetra pada BPAD.

1.3 Ruang Lingkup