1
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Wacana  tentang  profesionalisme  guru  saat  ini  menjadi  sesuatu  yang mengemuka  di ruang  publik  seiring  dengan  tuntutan  untuk  meningkatkan  mutu
pendidikan di  Indonesia. Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan tersebut, kompetensi  guru  dalam  proses  pembelajaran  di  kelas  diharapkan  terus  dapat
dikembangkan guna mencapai tujuan pendidikan. Kompetensi yang wajib dimiliki oleh guru tersebut antara lain kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional.
Kompetensi pedagogik  guru  merupakan  kemampuan  guru  dalam
pengelolaan  pembelajaran  peserta  didik  Peraturan  Pemerintah  Republik Indonesia No.74  Tahun  2008  pasal  3  ayat  4.  Guru  yang  profesional  memiliki
kemampuan  dan  keahlian  secara  khusus  dalam  bidang  pendidikan  sehingga mampu melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai guru dengan kemampuan yang
maksimal  Usman,  2009:15.  Kemampuan  guru  dalam  bidang  pendidikan  tidak hanya  pada  pengembangan  tentang  materi  ajar  namun  juga  perlu  pengembangan
dalam  hal  proses  pembelajaran  yang  meliputi  perencanaan  dan  pelaksanaan sehingga nantinya akan dapat memaksimalkan hasil belajar siswa. Selain itu juga
guru  mampu  menjadi  pendidik  yang dapat memahami perbedaan tingkat kecerdasan, perkembangan emosi siswa, ataupun karakteristik siswa. Namun pada
realitanya masih banyak guru yang kurang memperhatikan hal tersebut dan hanya mempertimbangkan penyampaian materi ajar yang sesuai dengan kurikulum.
Fisika sebagai mata pelajaran  yang memadukan teori-teori dan perhitungan secara  matematis sering  dianggap  sulit  oleh  siswa  dan  bahkan  enggan  untuk
mempelajarinya.  Peranan  guru  dengan  segala  kompetensi  dan  kemampuan  yang dimiliki  tentunya  dituntut  untuk  dapat  menciptakan  suasana  proses  belajar  yang
menyenangkan  dan  adanya interaksi antara  guru  dan  siswa. Oleh  sebab  itu, dengan  adanya  standar  kompetensi  yang  dimiliki  guru khususnya  guru  fisika,
diharapkan  dapat  meningkatkan  kualitasnya,  bukan  hanya  untuk  mengejar  target jangka  pendek,  namun  juga  mampu  membawa  dunia  pendidikan  kepada kualitas
yang lebih produktif melalui proses pembelajaran di kelas. Berdasarkan pada latar belakang  yang  telah  dijelaskan  di  atas,  peneliti  tertarik  untuk  melakukan
penelitian  tentang “ Identifikasi Kompetensi  Pedagogik  dan  Kompetensi Profesional Seorang Guru Fisika”.
B. Rumusan Masalah