Analisa Kondisi Tapak dan Lingkungan Analisa Tata Guna Lahan Analisa Pencapaian

BAB IV ANALISA PERANCANGAN

4.1 Analisa Kawasan dan Eksisting Site

4.1.1 Analisa Kondisi Tapak dan Lingkungan

Gambar 4.1. Analisa Kondisi Tapak dan Lingkungan Sumber: Pribadi Lokasi site berada di dekat persimpangan jalan batang kuis dan jalan bandara, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara, Pulau Sumatera dan secara geografis ter letak pada 2º27’-2º47’ LU dan 98º44’BT dengan luas 5000m² dengan kondisi topografi yang relatif datar atau tidak berkontur. Memiliki Iklim tropis dengan suhu minimum antara 23.3ºC-24.4ºC dan suhu maksimumnya 30.7ºC-33.2ºC. Kasus Proyek : Hotel Ekonomis di Bandara Kuala Namu Status Proyek : Fiktif Pemilik Proyek: Persero Lokasi lahan : Jl. Bandara, Kecamatan Batang Kuis Universitas Sumatera Utara Luas lahan : 5000m² Kontur : relatif datar KDB : 70 GSB : ½ lebar jalan + 1 = 10m Bangunan Eksisting: Lahan kosong Batas Utara : jalan Bandara min 10m dari batas kavling Batas Barat : sawah min 2m dari batas persilkavling Batas selatan : sawah min 2m dari batas persilkavling Batas Timur : permukiman min 2m dari batas persilkavling Potensi lahan:  Terletak di persimpangan jalan bandara dan jalan batang kuis  Berada pada pinggir jalan utama yaitu akses utama  Berada pada kawasan komersil dan bisnis  Transportasi lancar dengan infrastruktur yang baik dan jalan yang lebar  Luas site mendukung +- 2Ha  Berada dekat dengan fasilitas ibadah mesjid Al-Jihad, indomaret dan warung rumah makan. Universitas Sumatera Utara

4.1.2 Analisa Tata Guna Lahan

Gambar 4.2. Peta Tata Guna Lahan Sumber: Pribadi Gambar peta diatas merupakan peta tata guna lahan kawasan sekitar site, terlihat adanya perkembangan komersial yang terjadi di sekitar akses utama kawasan batang kuis. Terdapat pula berbagai instansi pemerintah yang mendukung kegiatan perdagangan dan komersial. Universitas Sumatera Utara

4.1.3 Analisa Pencapaian

Gambar 4.3. Pencapaian Site Sumber: Pribadi Gambar diatas merupakan peta pencapaian site dari luar kawasan kecamatan Batang Kuis yakni Kota Medan, Bandara Kuala Namu, Batang Kuis dan Lubuk Pakam. Berikut peta kawasan site berada di Jl. Pringgan beserta akses ke Jl. Bandara, Jl. Batang Kuis dan kayu Besar dan ke Bandara. Pemilihan lokasi dijastifikasi dengan keempat kriteria lokasi yang sudah dijabarkan diatas. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.4. Peta pencapaian site ke jalan besar sekitarnya disertai dengan jarak dan tempuh Sumber: Pribadi Jarak tempuh yang dicapai dari site ke Bandara sejauh 12,9km selama 13 menit, serta memerlukan lebih dari 18km selama lebih dari 25 menit meuju ke Jalan besar Kayu Besar, melalui jalan tersebutlah akses utama menuju Pulau Samosir, Danau Toba, Bukit Lawang, Kota Medan dan daerah tujuan wisata lainnya di Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara

4.2 ANALISA MATAHARI DAN ANGIN