Kinerja Pegawai Variabel Y Tabel 4.15

IV.2.2 Kinerja Pegawai Variabel Y Tabel 4.15

Pekerjaan yang diberikan dapat diselesaikan sesuai target Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 26 39,4 Setuju 17 25,8 Kurang Setuju 23 34,8 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang pekerjaan yang diberikan dapat diselesaikan sesuai target, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab sangat setuju yaitu sebesar 26 orang atau 39,4 dan 17 orang atau 25,8 menjawab setuju. Hal ini terjadi karena pegawai menganggap telah melaksanakan pekerjaan yang diberikan sesuai dengan waktu yang dan target yang di tentukan oleh kantor. Sedangkan sebanyak 23 orang atau 34,8 menjawab kurang setuju. Hal ini disebabkan karena sebagian pegawai merasa bahwa ada beberapa pegawai yang tidak menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang ditentukan. Tabel 4.16 Para pegawai menyelesaikan tugas dengan tepat waktu Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 33 50 Setuju 21 31,8 Kurang Setuju 12 18,2 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang Para pegawai menyelesaikan tugas dengan tepat waktu, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab sangat setuju yaitu sebesar 33 orang atau 50 dan 21 orang atau 31,8 menjawab setuju. Hal ini terjadi karena pegawai menganggap penyelesaian tugas telah dilakukan sesuuai dengan waktu yang ditentukan. Sedangkan sebanyak 12 orang atau 18,2 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan ada beberapa pegawai yang penyelesaian kerjanya melebihi batas waktu yang telah ditentukan. Tabel 4.17 Pekerjaan yang dilakukan memenuhi standar yang ditentukan instansi Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 14 21,2 Setuju 44 66,7 Kurang Setuju 8 12,1 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang pekerjaan yang dilakukan memenuhi standar yang ditentukan instansi, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 44 orang atau 66,7 dan 14 orang atau 21,2 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai mengerjakan tugas yang diberikan oleh instansi sesuai dengan standar kerja yang telah ditentukan oleh instansi tersebut. Sedangkan sebanyak 8 orang atau 12,1 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan pegawai menganggap bahwa ada beberapa pekerjaan yang dikerjaan tidak sesuai dengan standar kerja karena dirasa perlu terobosan baru agar menghemat waktu dalam pengerjaannya. Tabel 4.18 Para pegawai mampu memberikan masukan untuk peningkatan hasil kerja Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 13 19,7 Setuju 30 45,5 Kurang Setuju 23 34,8 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang para pegawai mampu memberikan masukan untuk peningkatan hasil kerja, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 30 orang atau 45,5 dan 13 orang atau 19,7 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai merasa bahwa para pegawai mampu memberikan terobosan baru atau ide – ide baru yang dapat meningkatkan hasil kerja ke arah yang lebih baik. Sedangkan sebanyak 23 orang atau 34,8 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan pegawai menganggap bahwa tidak semua ide ataupun gagasan yang pegawai berikan digunakan untuk meningkatkan hasil kerja para pegawai. Tabel 4.19 Para pegawaicepat tanggap dalam menyelesaikan pekerjaan yang diberikan Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 24 36,4 Setuju 25 37,9 Kurang Setuju 17 25,7 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang para pegawaicepat tanggap dalam menyelesaikan pekerjaan yang diberikan, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 25 orang atau 37,9 dan 24 orang atau 36,4 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai menganggap bahwa respon yang pegawai berikan terhadap tugas ataupun pekerjaan sangat baik sehingga waktu yang diberikan cukup untuk menyelesaikan pekerjaan yang ada. Sedangkan sebanyak 17 orang atau 25,7 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan pegawai merasa bahwa tidak semua pegawai memberikan respon yang baik terkait penyelesaian pekerjaan yang dibebankan kepada para pegawai. Tabel 4.20 Kemampuan yang dimiliki mampu menunjang peran para pegawai Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 25 37,9 Setuju 30 45,4 Kurang Setuju 11 16,7 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang kemampuan yang dimiliki mampu menunjang peran para pegawai, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 30 orang atau 45,4 dan 25 orang atau 37,9 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai mengetahui dengan benar kemampuan yang ada dalam dirinya sehingga para pegawai bisa menyesuaikan kemampuan dengan peran atau tugas yang akan dijalankan. Sedangkan sebanyak 11 orang atau 16,7 menjawab kurang setuju. Hal ini dikarenakan para pegawai merasa bahwa terkadang para pegawai diberikan tugas yang tidak sesuai dengan kemampuan yang di milikinya. Tabel 4.21 Mempercepat penyelesaian pekerjaan merupakan tanggung jawab para pegawai Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 31 47 Setuju 13 19,7 Kurang Setuju 22 33,3 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang mempercepat penyelesaian pekerjaan merupakan tanggung jawab para pegawai, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab sangat setuju yaitu sebesar 31 orang atau 47 dan 13 orang atau 19,7 menjawab setuju. Hal ini terjadi karena para pegawai mampu bertindak cepat dalam menyelesaikan setiap tugas atau pekerjaan yang ada karena para pegawai merasa penyelesain kerja secara cepat merupakan tanggung jawab para pegawai. Sedangkan sebanyak 22 orang atau 33,3 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan pegawai merasa penyelesaian pekerjaan tidak harus terburu – buru agar hasil kerjanya berjalan dengan baik. Tabel 4.22 Pekerjaan yang diselesaikan sesuai dengan tugas masing – masing para pegawai Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 20 30,3 Setuju 26 39,4 Kurang Setuju 20 30,3 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang pekerjaan yang diselesaikan sesuai dengan tugas masing – masing para pegawai, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 26 orang atau 39,4 dan 20 orang atau 30,3 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai menganggap bahwa setiap pekerjaan yang pegawai kerjakan merupakan tugas dari masing – masing pegawai tersebut. Sedangkan sebanyak 20 orang atau 30,3 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan ada pegawai yang menganggap bahwa tidak semua pekerjaan yang dikerjakan para pegawai merupakan tugas dari masing – masing pegawai. Tabel 4.23 Hadir tepat waktu merupakan kewajiban seluruh pegawai Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 11 16,7 Setuju 28 42,4 Kurang Setuju 27 40,9 Tidak Setuju - - Sangat Tidak Setuju - - Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang hadir tepat waktu merupakan kewajiban seluruh pegawai, diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 28 orang atau 42,4 dan 11 orang atau 16,7 menjawab sangat setuju. Hal ini terjadi karena pegawai mengangap bahwa hadir tepat waktu merupakan kewajiban yang harus dijalankan agar tercipta kedisiplinan yang baik di kalangan para pegawai. Sedangkan sebanyak 27 orang atau 40,9 menjawab kurang setuju. Hal tersebut dikarenakan bahwa pegawai menganggap bekerja hadir tepat waktu sudah menjadi syarat mutlak yang tak bisa lagi ditawar – tawar untuk seluruh pegawai. Tabel 4.24 Pemanfaatan waktu kerja berjalan dengan baik Keterangan Frekuensi Persentase Sangat Setuju 21 31,8 Setuju 26 39,4 Kurang Setuju 13 19,7 Tidak Setuju 4 6,1 Sangat Tidak Setuju 2 3 Jumlah 66 100 Sumber : Kuesioner Penelitian 2015 Berdasarkan distribusi jawaban tentang pemanfaatan waktu kerja berjalan dengan baik , diperoleh informasi bahwa mayoritas responden menjawab setuju yaitu sebesar 26 orang atau 39,4 dan 21 orang atau 31,8 menjawab sangat setuju. Hal ini karena pegawai menganggap bahwa waktu kerja yang disediakan sudah digunakan untuk menyelesaikan pekerjaan yang ada. Sedangkan sebanyak 13 orang atau 19,7 menjawab kurang setuju, 4 orang menjawab tidak setuju dan 2 orang menjawab sangat tidak setuju. Hal tersebut dikarenakan ada pegawai yang menganggap bahwa masih ada waktu yang terbuang percuma dan tidak dimanfaatkan dengan baik untuk penyelesaian pekerjaan.

IV.3. Pengukuran Skor