Metode Pengumpulan Data Metode Analisis

18 dikarenakan masing-masing kelompok menganggap bahwa mereka benar. Masing- masing kelompok memiliki batasan-batasan atau standar mereka sendiri, sehingga menimbulkan pandangan baru di masyarakat. Selanjutnya, penulis mengkaitkan dangdut dengan musik populer, dangdut adalah bagian dari musik populer. Salah satu dari ciri-ciri musik populer adalah adanya strategi pasar; menawarkan unsur baru, penyanyi, gaya, lagu, aransemen, produksi dan menyoroti gaya hidup di penyanyi. Strategi pasar ini diharapkan dapat menjadi media untuk mencari uang komersial baik bagi pihak pelaksana maupun seniman dangdut. Pelaksana disini menurut penulis adalah orang-orang yang mengambil keuntungan dari populeritas Inul. Pembahasan lebih jauh akan dibahas pada bab berikutnya.

1.5 Metode Pengumpulan Data

Metode menyangkut masalah cara-kerja, yaitu cara kerja untuk dapat memahami objek yang menjadi sasaran ilmu yang bersangkutan. Suatu metode dipilih dengan mempertimbangkan kesesuaiannya dengan objek studi, maka penulis mempergunakan metode: studi kepustakaan dan observasi pengamatan. 1.5.1 Studi Kepustakaan Literatur maupun sumber-sumber bacaan dapat dipakai untuk melengkapi apa yang kita butuhkan dalam penelitian. Melalui literatur dan sumber-sumber bacaan kita dapat mengetahui apa yang hendak diteliti, apakah yang harus dilakukan supaya diperoleh keterangan yang dibutuhkan untuk memperoleh pengetahuan dan Universitas Sumatera Utara 19 pengertian mengenai sasaran peneliti. Sumber-sumber bacaan itu sendiri dapat berupa buku, majalah, bulletin, ensiklopedia dan lain-lain. 1.5.2 Observasi Pengamatan Pada kenyataannya saya tidak hanya membaca tapi juga melihat lewat pengamatan, saya menemukan jawaban-jawaban atas berbagai pertanyaan yang tidak saya temukan di literatur. Menurut Suparlan 1987: 43,45 peneliti yang menggunakan hal-hal sebagai metode pengamatan hendaknya memperhatikan hal-hal berikut: 1. Ruang dan tempat, 2. Pelaku, 3. Kegiatan, 4. Benda-benda atau alat- alat, 5. Waktu, 6. Peristiwa, 7. Tujuan dan Perasaan. Untuk mengetahui lebih jauh mengenai perkembangan musik dangdut dan perubahan-perubahan di dalamnya, maka penulis melakukan pengamatan tidak terlibat observasi non partisipan yang lebih mengacu pada pengamatan di media massa dan media cetak.

1.6 Metode Analisis

Metode analisis ialah kerja yang dilakukan untuk mengambil, memeriksa atau meneliti data yang telah ada untuk dipaparkan, digambarkan atau disimpulkan hingga menghasilkan suatu pendapat, hukum atau dalil yang sesuai dengan keadaan sebenarnya Soekanto: 1990: 48. Penulis juga memilih metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Deskriptif mempunyai pengertian menggambarkan secara tepat sifat-sifat suatu individu, keadaan, gejala atau kelompok tertentu atau untuk menentukan frekuensi penyebaran dari suatu gejala ke gejala lainnya dalam suatu Universitas Sumatera Utara 20 masyarakat Koentjaraningrat, 1990: 29. Penelitian kualitatif ialah memaparkan atau menggambarkan dengan kata-katang secara detail dan perolehan data bersumber dari ungkapan, catatan, atau tingkah laku masyarakat yang diteliti. Pendekatan kualitatif memusatkan perhatian pada prinsip-prinsip umum yang mendekati perwujudan suatu gejala-gejala yang ada dalam kehidupan manusia atas pola-pola Gogdan, 1975: 4-5. Jadi yang dimaksud dengan metode Analisis deskriptif yang bersifat kualitatif ialah cara kerja yang dilakukan untuk meneliti data dan penyebarannya di dalam masyarakat yang dapat diperoleh dari ungkapan, catatan atau tingkah laku dan perwujudannya di dalam masyarakat, dan hanya dengan metode analisis inilah penulis menemukan jawaban atas pertanyaan yang ada.

1.7 Kerja Laboratorium