Beaglebone Black Single Board Computer

35

2.9. QT Framework

QT merupakan framework yang dapat memudahkan pengembang aplikasi untuk membangun aplikasi berbasis C++. QT adalah cross-platform aplication dapat membuat program dengan multi platfom dan UI Framework untuk developer yang menggunakan bahasa C++ atau QML. QML itu adalah bahasa C++ dari QT yang mirip seperti css dan javascript. Qt Digia, 2014 Dalam QT framework ini disediakan pula tools dan add-ons lainnya untuk lebih memudahkan pengembang aplikasi mengembangkan aplikasinya seperti :  Qt Creator, adalah Integrated Development Environment IDE untuk membuat aplikasi menggunakan Qt Framework.  Qt Visual Studio Add in, tools untuk membangun aplikasi menggunakan Qt Framework pada Visual Studio  Qmake, Sistem untuk “build” kode pemprograman untuk menghasilkan makefiles.  Git with Qt Creator, tools untuk memanajemen proyek Qt dengan repository Git. Gambar 2.9.1 – Logo Qt Framework 36

2.10. OpenCV

OpenCV Open Source Computer Vision adalah sebuah API Application Programming Interface Library yang sudah sangat familiar pada Pengolahan Citra Computer Vision. Computer Vision itu sendiri adalah salah satu cabang dari Bidang Ilmu Pengolahan Citra Image Processing yang memungkinkan komputer dapat melihat seperti manusia. Dengan vision tersebut komputer dapat mengambil keputusan, melakukan aksi, dan mengenali terhadap suatu objek. Beberapa pengimplementasian dari Computer Vision adalah Face Recognition, Face Detection, FaceObject Tracking, Road Tracking, dll. OpenCV adalah library Open Source untuk Computer Vision untuk CC++, OpenCV didesain untuk aplikasi real- time, memiliki fungsi-fungsi akuisisi yang baik untuk gambarvideo. OpenCV bersifat open source BSD-licenced library yang berarti memberikan kebebasan penuh kepada pemakai untuk dimanfaatkan secara komersial tanpa perlu mengungkap kode sumbernya. OpenCV juga mendukung bahasa pemprograman C++, C, Python, dan Java pada sistem operasi Windows, Linux, Mac OS, iOS, dan Android. Gambar 2.10.1 – Logo OpenCV dan Face detection menggunakan OpenCV 37 OpenCV mempunyai struktur yang modular, yang berarti setiap paket OpenCV termasuk beberapa shared dan static library. Berikut merupakan komponen dalam OpenCV : OpenCV Dev Team, 2014  Core, modul yang berisi struktur data dasar yang fungsi yang dipakai pada modul lain.  Imgproc, modul pemprosesan citra, termasuk linier dan non linier image filtering, geometrical image transformations, konversi ruang warna, histogram dan lain sebagainya.  Video, modul untuk analisa video termasuk motion estimation, background subtraction, dan algoritma object tracking.  Calib3d, berisi dasar algoritma geometri untuk mengkalibrasi kamera, algoritma stereo correspondence dan elemen dari 3D reconstruction.  Features2d, modul untuk mendeteksi fitur, deskripsi fitur dan lain sebagainya.  Objdetect, modul deteksi objek dan untuk mendefinisikan objek.  Highgui, modul untuk membangun interface dari video dan image.  Gpu, berisi algoritma untuk akselerasi GPU.

2.11. Pengujian Sistem Biometrik

Tanda tangan merupakan salah satu bagian dari sistem biometrik, oleh sebab itu pengujian yang dilakukan menggunakan pengujian dengan standar biometrik untuk dapat dibandingkan keakuratannya dengan sistem biometrik lainnya. Dalam sistem biometrik dikenal dengan istilah False Acceptance Rate FAR dan False