Akta Pendirian Yayasan Pendirian Yayasan Berdasarkan UU No 16 Tahun 2001 jo UU No 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan

Yayasan yang didirikan oleh badan hukum asing harus memenuhi persyaratan dokumen sebagai berikut: a. Identitas badan hukum asing pendiri Yayasan yang dibuktikan dengan keabsahan badan hukum pendiri Yayasan tersebut b. Pemisahan sebagian harta kekayaan pendiri yang dijadikan kekayaan awal Yayasan paling sedikit senilai Rp100.000.000,00 seratus juta rupiah yang dibuktikan dengan surat pernyataan Pengurus badan hukum pendiri mengenai keabsahan harta kekayaan tersebut; dan c. Surat pernyataan dari Pengurus badan hukum yang bersangkutan bahwa kegiatan Yayasan yang didirikan tidak merugikan masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia. 53

D. Pendirian Yayasan Berdasarkan UU No 16 Tahun 2001 jo UU No 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan

1. Akta Pendirian Yayasan

Pendirian Yayasan harus dilakukan dengan akta notaris yang dibuat dalam bahasa Indonesia, sehingga syarat formalitas keotentisitasnya suatu akta notaris yaitu pembacaan akta notaris, penandatanganan minuta akta di wilayah kerja notaris dan dalam waktu dan tanggal tertentu mutlak harus dipenuhi dan apabila persyaratan tersebut tidak dipenuhi maka berakibat pendirian Yayasan dapat dimintakan pembatalan. 54 53 Pasal 11 ayat 2 Peraturan Pemerintah No 63 Tahun 2008 Tentang Peraturan Pelaksana Undang-Undang Yayasan 54 Ibid, hal 80 Universitas Sumatera Utara Dalam akta notaris tersebut harus dinyatakan dengan jelas pihak-pihak pendiri Yayasan serta berapa besar harta kekayaan dari para pendirinya yang akan dijadikan harta kekayaan awal Yayasan 55 1. Nama dan tempat kedudukan Akta pendirian Yayasan memuat Anggaran Dasar Yayasan dan keterangan lain yang dianggap perlu. Anggaran Dasar Yayasan memuat sekurang-kurangnya : 2. Maksud dan tujuan serta kegiatan untuk mencapai maksud dan tujuan 3. Jangka waktu pendirian 4. Jumlah kekayaaan awal yang dipisahkan dari kekayaan pribadi pendiri dalam bentuk uang dan benda 5. Cara memperoleh dan penggunaan kekayaan 6. Tata cara pengangkatan, pemberhentian, penggantian anggota Pembina, Pengurus, dan Pengawas 7. Hak dan Kewajiban anggota Pembina, Pengurus dan Pengawas 8. Tata cara menyelenggaraan rapat organ Yayasan 9. Ketentuan mengenai perubahan Angaran dasar 10. Penggabungan dan pembubaran Anggaran dasar 11. Penggunaan kekayaan sisa liquidasi atau penyaluran kekayaan Yayasan setelah pembubaran. Sedangkan keterangan lain memuat sekurang-kurangnya nama, 55 Gunawan Widjaya, Suatu Panduan Komprehensif Yayasan di Indonesia, Jakarta: PT Gramedia, 2004, hal 11 Universitas Sumatera Utara alamat, pekerjaan, Tempat Tanggal Lahir, kewarganegaraan pendiri, Pembina, Pengurus dan Pengawas Yayasan 56 Akta pendirian Yayasan harus dibuat dengan akta notaris maksudnya adalah hal ini berkaitan dengan beberapa persoalan antara lain mengenai bentuk akta, pembuktian, dan kepercayaan. Akta notaris dianggap sesuai dengan asas-asas hukum dan kaidah- kaidah hukum yang berlaku karena notaris termasuk pula pejabat hukum. Berhubung tidak ada keraguan dari segi formal maupun materil dari suatu akta notaris, maka dari segi hukum pembuktian akta notaris mempunyai kekuatan pembuktian yang sempurna. Sebagai alat bukti yang sempurna artinya bahwa bukti tersebut harus dipercaya hakim dan tidak memerlukan alat bukti yang lainnya dan ketika Yayasan mengajukan permohonan pengesahan maupun permohonan untuk diumumkan ke dalam Berita Negara maka sebagai bukti untuk mengatakan Yayasan telah berdiri adalah akta pendirinya. Akta Pedirian harus dibuat dalam bahasa Indonesia, walaupun yang mendirikan Yayasan itu orang asing, akta pendiriannya tetap menggunakan bahasa Indonesia tidak boleh bahasa Inggris atau bahasa asing lainnya. Biaya pembuatan akta pendirian danatau akta perubahan Anggaran Dasar Yayasan ditetapkan berdasarkan nilai ekonomis dan sosiologis sebagaimana diatur dalam Undang-Undang tentang Jabatan Notaris. 57 Yayasan memperoleh status badan hukum setelah akta pendirian Yayasan memperoleh pengesahan dari Menteri Hukum dan HAM. Kewenangan menteri Hukum dan HAM dalam memberikan pengesahan akta pendirian Yayasan sebagai badan hukum

2. Pengesahan Akta Pendirian