Falsafah PERS DAN WACANA NASIONALISME (Analisis Wacana Nasionalisme di Rubrik “Nasionalisme Di Tapal Batas” di Harian Kompas Edisi 10 21 Agustus 2009)

commit to user 64

2. Falsafah

Harian umum Kompas adalah lembaga pers yang bersifat umum dan terbuka, tidak melibatkan diri dalam kelompok yang bersifat politik, agama, sosial, budaya, dan ekonomi. Kompas akan selalu berusaha secara aktif membuka interaksi positif dan dialog di antara kelompok-kelompok yang ada melalui persamaan asas-asas kemanusiaan yang disepakati. Cita-cita ini diwujudkan dalam sistem rekrutmen karyawan, khususnya wartawan, dengan tidak mempermasalahkan latar belakang, suku, agama, ras, dan keturunan tetapi lebih menekankan kemampuan intelektual dan karakter. Humanisme transendental atau kemanusiaan yang beriman, yang berarti menempatkan nilai dan asas kemanusiaan sebagai nilai tertinggi, diterjemahkan dalam bidang kegiatan yang menunjang sepak terjang Kompas sesuai dengan konteks wilayah kerja masing-masing, meliputi unit Redaksi, Bisnis, Teknologi Informasi, Penelitian dan Pengembangan, dan Sumber Daya Manusia-Umum. Selain modal dan teknologi serta aset lain segala aset menurut teori ekonomi klasik serta informasi sebagai aset ekonomi moderen sumber daya manusia menjadi aset yang terpenting. Sifat-sifat utamanya adalah pribadi yang memiliki kemampuan, kompetensi, dan karakter untuk suatu pekerjaan dan sepakat dengan sikap dan pandangan Kompas. Siapapun bisa bergabung di dalamnya sejauh memenuhi syarat secara profesional dan menerima nilai- nilai, visi, dan misi Kompas yang digagas dan dicoba diwujudkan sejak kelahirannya. commit to user 65 Dalam unit Redaksi dicoba disampaikan kualitas informasi dan jurnalistik yang berbobot melalui upaya intelektual yang penuh empati. Ciri pokok yang mengiringinya adalah pendekatan rasional, tetapi selalu berusaha untuk memahami jalan pikiran dan argumentasi lain; selalu berusaha mendukung persoalan dengan penuh pertimbangan, tetapi tetap kritis dan teguh pada prinsip; dan disampaikan dengan cara dan bahasa yang santun. Selain karakter sebagai dasar aset manusia yang utama, perlu dikembangkan gaya manajemen yang tepat untuk menumbuhkan sistem kerja dan budaya kerja yang disemangati sikap profesional, serta mekanisme birokrasi yang bersifat kreatif, bukan birokrasi sebagai beban tambahan yang mematikan inisiatif. Sasarannya selalu mencari sesuatu yang lebih baik untuk memperbesar kemampuan menerjemahkan sasaran secara konkret, termasuk di dalamnya mengoreksi yang keliru dan membakukan apa yang sudah baik, mengelaborasi kelebihan yang lain, dan meminimalkan kekurangannya.

B. VISI, MISI, DAN KEBIJAKAN REDAKSIONAL

Berikut ini akan diuraikan tentang visi, misi, dan kebijakan redaksional Kompas yang disarikan dari Penyusunan Berita dalam Aktivitas Jurnalisme di Harian Umum Kompas Biro Jawa Tengah . 118

1. Visi