Quadrature Amplitude Modulation QAM Trellis Coding

178 Dibit Phase Shift 00 o 01 90 o 10 180 o 11 270 o Alokasi dibit untuk Differential PSK

f. Quadrature Amplitude Modulation QAM

Dua parameter dari sinyal sinusoidal, amplitudo dan fase, dapat digabung untuk memberi QAM. QAM memungkinkan penggunaan 4 bits untuk mengkode setiap amplitudo dan perubahan fase. Sehingga, sebuah sinyal pada 2400 baud akan memberikan sebuah tingkat data 9600bps. Implementasi pertama dari QAM disediakan untuk 12 nilai dari sudut fase dan 4 nilai amplitudo. 179 Gambar 4.32. CCITT V.22bis Quadrature Amplitude Modulation QAM juga menggunakan dua sinyal pembawa, Pembuat kode beroperasi pada 4 bits untuk aliran data serial dan menyebabkan baik In-Phase IP pembawa kosinus dan gelombang sinus yang menjadikanya sebagai komponen kuadratQuadrature Component QC dari sinyal untuk dimodulasi. Sinyal yang akan transmisi kemudian dirubah amplitudo dan fase-nya, menyebabkan terjadinya pola konstelasi sebagaimana digambarkan diatas.

g. Trellis Coding

QAM modem rawan terhadap gangguan, sehingga diperkenalkanlah sebuah teknik baru yang disebut trellis coding. Trellis coding memungkinkan transmisi 9600 ke 14400 bps melalui lintasan Telekom dengan kualitas lintasan yang baik. Dalam rangka meminimalkan Kesalahan yang terjadi karena ada gangguan pada lintasan, sebuah encoder menambahkan kode bit hambatan pada tiap symbol interval. Contoh, jika aliran bit adalah 1011 b4b3b2b1, ia akan mempunyai 4 cek bits tambahan dan menjadikan perhitunganya sebagai berikut: 180 Di mana: P 1 = b 1 XORb = 1XOR0 = 1 P 2 = b 2 XORb 1 = 1XOR1 = P 3 = b 3 XORb 2 = 0XOR1 = 1 P 4 = b 4 XORb 3 = 1XOR0 = 1 Ini akan menjadikan urutan: 11100111 Hanya keurutan tertentu yang valid. Jika terdapat gangguan pada line yang menyebabkan keurutanya berbeda dari keurutan yang diterima, penerima akan memilih poin sinyal valid terdekat dari sinyal yang diobservasi tanpa membutuhkan retransmisi dari data yang ditimbulkanya. Sebuah modem konvensional, yang mungkin membutuhkan 1 untuk setiap 10 data blok yang akan dire-transmisi, dapat digantikan oleh sebuah modem dengan menggunakan trellis coding, di mana hanya 1 dari setiap 10000 data blok yang mungkin berisi Kesalahan.

h. Komponen dari sebuah Modem