Gateway WIDE AREA Kelas10 komunikasi data dan interface 1593

83 tetapi tidak mengijinkan lalulintas data yang tidak penting. Bridge dapat menghubungkan tipe pengkabelan yang berbeda, atau fisikal topologi. Namun harus menggunakan protocol yang sama.

c. Gateway

Gateway bertindak sebagai „penterjemah‟ atar jaringan dengan menggunakan protocol yang cocok, seperti TCPIP dan SNA atau antara SNA dan X.25. Gateway beroperasi pada OSI model layer aplikasi.

2.8 WIDE AREA

NETWORK WAN WAN Wide Area Network adalah kumpulan dari LAN yang dihubungkan dengan menggunakan alat komunikasi modem dan jaringan Internet, darike kantor pusat dan kantor cabang, maupun antar kantor cabang. Dengan sistem jaringan ini, pertukaran data antar kantor dapat dilakukan dengan cepat serta dengan biaya yang relatif murah. Gambar 2.28. Konfigurasi Wide Area Network WAN 84 Sistem jaringan ini dapat menggunakan jaringan Internet yang sudah ada, untuk menghubungkan antara kantor pusat dan kantor cabang atau dengan PC Stand AloneNotebook yang berada di lain kota ataupun negara.WAN berbeda dengan LAN dimana WAN dapat menghubungkan banyak komputer yang tidak bisa terhubungkan melalui kabel jaringan standar. WAN menggunakan metode koneksi yang berbeda dibandingkan dengan LAN, dimana koneksi ini termasuk didalamnya terdapat saluran telepon PSTN - Public Switched Telephone Network, saluran sewa leased line, kabel serat optik, gelombang mikro microwave, satelit, dan wireless. WAN juga merupakan elemen pembentuk jaringan Internet, dimana jaringan WAN terbesar berada. a.Sambungan Point-to-Point Point-to-point link memberikan jalur komunikasi tunggal dari pelanggan melalui penyedia jaringan seperti jaringan telepon perusahaan ke jaringan luar. Saluran Point-to-point biasanya disewa dan oleh karena itu disebut saluran sewa leased line. Untuk saluran point-to-point, pihak pengelola saluran sewa memberikan saluran kabel dan fasilitas perangkat kerasnya saja. Sirkit ini harganya disesuaikan dengan kebutuhan dan jarak antara dua titik sambungan. Sambungan point-to-point pada umunya lebih mahal daripada layanan bersama seperti Frame Relay. Gambar 8.3 menunjukkan tipikal sambugan point-to-point melalui WAN. Gambar 2.29. Tipikal Point-to-Point

b. Circuit Switching