Jenis Penelitian Metode Pendekatan

76

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian ini adalah penelitian Kualitatif. Penelitian Kualitatif adalah penelitian yang sebenarnya menggunakan tata cara penelitian yang menghasilkan data deskriptif, sehingga apa yang dinyatakan oleh responden tersebut secara tertulis atau lisan dan tindakan nyata. Pada penelitian ini digunakan jenis penelitian primer berupa wawancara dan sekunder dengan menggunakan studi kepustakaan serta mengandung pendekatan kualitatif.Penelitian kualitatif yaitu penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan pelaku yang diamati. 65 Penelitian deskriptif merupakan suatu penelitian dimana tujuannya untuk mendapatkan data sedetail mungkin untuk menggambarkan suatu keadaan tertentu, di tempat tertentu, dan pada waktu tertentu.Suatu penelitian deskriptif, dimaksudkan untuk memberikan data yang seteliti mungkin tentang manusia, keadaan atau suatu gejala-gejala lainnya. 66 Penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran secara menyeluruh dan tersusun secara sistematis mengenai penyelesaian sengketa perbuatan melawan hukum dan pengosongan tanah melalui mediasi . 65 Lexy J. Moleong, 2001, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung : Remaja Rosdakarya, hlm. 3. 66 Soerjono Soekanto, Op.cit., hlm. 10.

3.2 Metode Pendekatan

Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis sosiologis karena sesuai dengan tujuan peneliti bahwa penelitian ini terkait secara langsung dengan masyarakat atau lebih mengarah kepada kenyataan apa yang ada di lapangan. Penelitian hukum sosiologis yaitu penelitian hukum yang memperoleh data dari data primer. Segi yuridis dalam penelitian ini adalah meninjau dan melihat serta menganalisa suatu masalah menggunakan prinsi- prinsip dan asas- asas hukum.Dalam penelitian ini yuridisnya mengenai peraturan perundang- undangan yang menjadi dasar hukum Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2008 tentang Prosedur Mediasi. Sedangkan dilihat dari segi sosiologis dalam penelitian ini ialah bagaimana undang - undang beserta peraturan yang lainya digunakan dalam menyelesaiakan proses penyelesaian sengketa perbuatan melawan hukum dalam perkara pengosongan tanah melalui mediasi, oleh karena itu peneliti akan berinteraksi langsung dengan narasumber dan informan melalui pengamatan atau dengan melalui wawancara langsung , sehingga pada akhirnya dapat disimpulkan mengenai penyelesaian sengketa perbuatan melawan hukum dalam perkara pengosongan tanah melalui mediasi. Untuk itu peneliti akan memulai data primer kemudian dilanjutkan dengan penelitian data sekunder.

3.3 Subyek Penelitian