Kerapatan dan Sebaran Tegakan

Suhendang 1985 berpendapat bahwa struktur tegakan hutan merupakan hubungan fungsional antara kerapatan pohon pada berbagai kelas diameternya, apabila dugaan parameter struktur tegakan dan jumlah pohon secara total dapat diketahui.

2.6. Kerapatan dan Sebaran Tegakan

Kerapatan pohon adalah banyaknya pohon yang terdapat pada satuan luas tertentu dan seringkali disebut dengan kerapatan pohon per hektar Suhendang 1985. Kerapatan tegakan didefinisikan sebagai ukuran kuantitatif dari persediaan pohon yang dijelaskan secara relatif sebagai koefisien. Mengikutsertakan angka normal, luas bidang dasar atau volume sebagai unit, atau secara mutlak dalam istilah jumlah pohon, luas bidang dasar total, atau volume setiap unit area Ford Robinson 1971 dalam Daniel et al. 1987. Menurut Young 1982 kerapatan tegakan adalah pernyataan kuantitatif yang menunjukan tingkat kepadatan pohon dalam suatu tegakan. Satuan pohon pada plot dapat dianggap sebagai sub sampel, sedangkan plot contoh sendiri akan dianggap sebagai sampel penuh, dan seluruh koleksi plot merupakan skema sampling atau sampel dari seluruh area. Sekarang, jika kawasan hutan ini terdiri dari dua kelas umur dikenali yang berbeda, kelas situs, atau jenis hutan, itu harus diantisipasi bahwa kondisi ini akan sangat bervariasi dan bahwa semua plot contoh yang diambil di daerah tersebut tidak boleh dilepaskan bersama-sama. Sebaliknya area tersebut harus dibagi menjadi beberapa bagian komponen dan pengambilan contoh di masing-masing bagian disimpan secara terpisah. Pembagian divisi tersebut dinamakan stratifikasi, dan sampel contoh yang diperoleh adalah sampel bertingkat. Stratifikasi diameter salah satu dari banyak contoh di pengukuran hutan dimana suatu pola seringnya kemunculan unit dalam setiap rangkaian kelas yang sama diperoleh, atas dasar karakteristik sederhana, seperti diameter atau tinggi kedalam kelas-kelas yang telah ditentukan. Istilah umum yang digunakan untuk kelas tersebut disebut frekuensi sebaran. Tidak semua frekuensi sebaran adalah dari ordo simetris. Simetri mutlak sebenarnya jarang terjadi. Sebaran simetris dapat berupa bentuk kelas-kelas sebagai distribusi normal, yang secara matematis didefinisikan oleh hukum kesalahan normal. Husch et al. 1972. Pada umumnya hutan-hutan berbeda dalam hal jumlah pohon dan volume per-hektar, luas bidang dasar dan kriteria lainnya. Perbedaan antara tegakan yang rapat dan jarang, lebih mudah dilihat bila menggunakan kriteria pembukaan tajuknya. Sedangkan kerapatan berdasarkan volume, luas bidang dasar, dan jumlah batang per-hektar, dapat diketahui melalui pengukuran Departemen Kehutanan 1992. Untuk keperluan praktis, tiga kelas kerapatan tajuk telah dibuat, sebagai berikut : 1. Rapat, bila terdapat lebih dari 70 penutupan tajuk 2. Cukup, bila terdapat 40 – 70 penutupan tajuk 3. Jarang, bila terdapat kurang dari 40 penutupan tajuk Hutan yang terlalu rapat pertumbuhannya akan lambat karena persaingan yang keras terhadap sinar matahari, air, dan zat hara mineral. Kemacetan pertumbuhan akan terjadi. Tetapi tidak lama, karena persaingan diantara pohon- pohon akan mematikan yang lemah dan penguasaan oleh yang kuat. Sebaliknya, hutan yang terlalu jarang, terbuka atau hutan rawang, akan menghasilkan pohon- pohon dengan tajuk besar dan bercabang banyak, dengan batang yang pendek Departemen Kehutanan 1992 Suatu hutan yang dikelola dengan baik, adalah hutan yang kerapatannya dipelihara pada tingkat optimum, sehingga pohon-pohonya dapat dengan penuh memanfaatkan air, sinar matahari, dan zat hara mineral dalam tanah. Jelaslah bahwa hutan yang tajuknya kurang rapat, berfungsi kurang efisien, kecuali bila celah terbuka yang ada, diisi dengan permudaan hutan atau pohon-pohon muda. Tempat terbuka tersebut biasanya ditumbuhi gulma yang mengganggu pertumbuhan jenis-jenis pohon utama atau tanaman pokok Departemen Kehutanan 1992 Banyak upaya yang dilakukan untuk mengukur struktur dan pertumbuhan pada tegakan tidak seumur dan hutan. Dalam keadaan seimbang, hutan tidak seumur diasumsikan mempunyai sebaran diameter berbentuk J terbalik Meyer 1943; Meyer 1952 dalam Husch 2003 yang dapat dijelaskan menggunakan q- rasio DeLiocourt 1989 dalam Husch 2003. Rasio ini sering digunakan sebagai pedoman dalam manajemen Reynolds 1969; Mosher 1976; Alexander dan Edminister 1977 dalam Husch 2003. Rasio pohon ditunjukkan oleh q-rasio dalam satu kelas diameter pohon pada kelas diameter yang lebih besar. Nilai ini didasarkan pada asumsi bahwa terjadi penurunan jumlah pohon untuk kelas diameter berikutnya serta ukuran pohon yang bertambah besar. Pada saat itu diasumsikan bahwa q-rasio tetap konsisten tiap waktu sehingga digunakan sebagai panduan pengelolaan, dan distribusi diameter dijadikan acuan sebagai distribusi umur yang mewakili hubungan antara umur pohon dengan kematiaan pada tegakan tidak seumur Husch 2003.

2.7. Kemencengan atau Kecondongan