Populasi dan Sampel METODE PENELITIAN

4.3.2. Populasi Terjangkau

Populasi terjangkaunya adalah seluruh data rekam medik pasien yang terdiagnosa kanker rongga nasofaring pada periode 1 Januari 2012 sampai 31 Desember 2013 di RSUP H. Adam Malik Medan.

4.3.3. Kriteria inklusi

Semua data rekam medik pasien yang terdiagnosa kanker nasofaring periode 1 Januari 2012 sampai 31 Desember 2013.

4.3.4. Kriteria Ekslusi

Subjek yang terdiagnosa kanker nasofaring namun disertai dengan penyakit kronis lain

4.4. Teknik Pengumpulan Data

Pada penelitian ini data diperoleh melalui data sekunder dengan menggunakan rekam medik di RSUP H. Adam Malik Medan dengan metode total sampling. Pengambilan sampel dilakukan secara subjektif oleh peneliti ditinjau dari sudut kemudahan, tempat pengambilan sampel, dan jumlah sampel yang diambil. Data yang diharapkan adalah informasi tentang data pasien kanker nasofaring mulai dari jenis kelamin, usia, rassuku, pekerjaan, tipe histopatologis, dan keluhan utamanya.

4.5. Pengolahan dan analisa Data

Seluruh data yang diperoleh dianalisa dan diolah menggunakan komputer. Kemudian diolah dengan SPSS Statistic Package for Social Science hasil analisa data disajikan dalam bentuk tabel dan dideskripsikan.

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Hasil Penelitian 5.1.1 Deskripsi Lokasi Penelitian Penelitian dilakukan di instalasi rekam medis Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik kota Medan Provinsi Sumatera Utara yang berlokasi di jalan Bunga Lau no. 17, kelurahan Kemenangan Tani, kecamatan Medan Tuntungan.

5.1.2 Deskripsi Data Penelitian

Data yang diperoleh dari rekam medis yang menderita KNF dari pada 2012-2013 berjumlah 369 orang. Distribusi frekuensi penderita KNF meliputi jenis kelamin, usia, rassuku, pekerjaan, kebiasaan merokok, tipe histologis, dan keluhan utama. Hasilnya diuraikan seperti berikut. Tabel 5.1 Distribusi Frekuensi Penderita KNF Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin Frekuensi Persen Laki-laki 281 76.2 Perempuan 88 23.8 Jumlah 369 100 Dari tabel 5.1 menunjukkan penderita KNF yang terbanyak adalah laki- laki sebanyak 281 orang 76.2 sedangkan perempuan hanya 88 orang 23.8.