Uji Asumsi Hasil Analisis Data Penelitian

commit to user

C. Hasil Analisis Data Penelitian

Penghitungan analisis data dilakukan setelah uji asumsi yang meliputi uji normalitas sebaran dan uji linearitas hubungan. Perhitungan dalam analisis ini dilakukan dengan bantuan komputer seri program statistik SPSS for MS Windows release versi 16.0.

1. Uji Asumsi

a. Uji normalitas Uji normalitas bertujuan untuk mengetahui apakah populasi data berdistribusi normal atau tidak. Penelitian ini menggunakan uji One Sample Kolmogorov-Smirnov dengan taraf signifikansi 0,05. Data dinyatakan berdistribusi normal jika signifikansi lebih besar dari 5 atau 0,05 Prayitno, 2008. Hasil uji normalitas terhadap ketiga variabel adalah sebagai berikut: Tabel 4.5 Hasil Uji Normalitas One Sample Kolmogorov-Smirnov Kolmogorov-Smirnov a Shapiro-Wilk Statistic df Sig. Statistic df Sig. Distres .080 59 .200 .979 59 .398 PPAO .219 59 .000 .710 59 .000 a. Lilliefors Significance Correction . This is a lower bound of the true significance. Ket: PPAO: Penerapan Pola Asuh Otoriter Orang Tua Berdasarkan tabel tersebut di atas dapat dilihat hasil penghitungan uji One Sample Kolmogorov-Smirnov dengan Asym. Sig 2-tailed berupa harga p. Hasil uji normalitas untuk variabel penerapan pola asuh otoriter orang tua sebesar 0,000 dengan harga p 0,05 sehingga dapat ditarik kesimpulan commit to user bahwa data yang diuji berdistribusi tidak normal. Sedangkan hasi uji normalitas untuk variabel distres sebesar 0,200 dengan harga p 0,05 sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa data yang diuji berdistribusi normal. b. Uji Linearitas Hubungan Uji linearitas hubungan dilakukan bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan yang linear atau tidak secara signifikan. Uji linearitas dilakukan sebelum melakukan analisis korelasi atau regresi linear. Penelitian ini menggunakan Test for Linearity dengan taraf signifikansi 5 atau 0,05 Prayitno, 2008. Menurutnya, dua variabel dapat dikatakan mempunyai hubungan yang linier bila signifikansi linearity kurang dari 0,05. Tabel 4.6 Hasil Uji Linearitas Sum of Squares df Mean Square F Sig. distres PPAO Between Groups Combined 3002.255 25 120.090 3.045 .002 Linearity 868.121 1 868.121 22.012 .000 Deviation from Linearity 2134.134 24 88.922 2.255 .015 Within Groups 1301.474 33 39.439 Total 4303.729 58 Ket: PPAO: Penerapan Pola Asuh Otoriter Orang Tua Dari hasil uji linearitas didapatkan nilai F sebesar 3,045 dengan nilai signifikansi pada Linearity sebesar 0,000. Dengan demikian dapat ditarik commit to user kesimpulan bahwa variabel penerapan pola asuh otoriter orang tua dan distres terdapat hubungan yang linear karena 0,000 0,05.

2. Uji Hipotesis