Pengembangan Tema Penelitian yang Sinergis dengan Kegiatan Pengabdian dan

19

3. Pelaksanaan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat Berbasis Hasil Penelitian

Dilihat dari fungsi penelitian yang dilakukan oleh dosen UM dibagi menjadi dua kategori, yaitu penelitian murni dan penelitian terapan. Hasil penelitian terapan dosen UM inilah yang memiliki potensi besar untuk pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Pada tahun 2014 terdapat 116 pelaksanaan kegiatan kepada masyarakat dengan komposisi 13 kegiatan yang pendanaannya bersumber dari DP2M Dikti dan 103 kegiatan yang bersumber dari swadana. Dari keseluruhan pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat hanya sekitar 15 yang berbasis hasil penelitian.

4. Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Publikasi Ilmiah Tingkat Nasional dan

Internasional Publikasi ilmiah merupakan sarana diseminasi hasil penelitian agar dapat dimanfaatkan secara luas. Publikasi ilmiah merupakan salah satu tolok ukur kualitas dan kemajuan penyelenggaraan pendidikan sebuah perguruan tinggi. Upaya yang telah dilakukan oleh UM Dalam peningkatan kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah para dosennya adalah meningkatkan kemampuan dan kapasitas penulisan artikel ilmiah melalui workshop yang diselenggarakan oleh LP2M dan fakultas. Pada tahun 2014, LP2M telah menyelenggarakan workshop terkait penulisan artikel ilmiah yang ditujukan untuk semua dosen UM. Untuk lebih memantapkan pemahaman dosen UM terkait penulisan artikel ilmiah, beberapa fakultas menyelenggarakan workshop yang ditujukan untuk dosen di lingkup fakultas.

5. Penulisan Buku Referensi, Monograf, dan Bahan Ajar Berbasis Hasil Penelitian

danatau Pengabdian kepada Masyarakat Secara umum, kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen UM didanai oleh DP2M Dikti. DP2M Dikti menargetkan beberapa luaran penelitian seperti buku referensi, monograf dan bahan ajar. Pada tahun 2014 jumlah luaran penelitian dan pengabdian masyarakat masih terbilang sedikit.

6. Peningkatan Publikasi Karya Ilmiah Nasional dan Internasional

Upaya yang telah dilakukan dirasa belum cukup memadai untuk meningkatkan jumlah publikasi dosen UM. Pada tahun 2014 diperoleh jumlah publikasi dosen UM 69 artikel pada jurnal terakreditasi nasional dan 18 artikel pada jurnal bereputasi internasional. Jumlah ini tergolong sangat minim jika dibandingkan jumlah dosen. Ke depannya diperlukan beberapa upaya untuk meningkatkan produktifitas dosen dalam penulisan artikel ilmiah.

7. Pemfasilitasian Penelitian yang Berpotensi Memperoleh HKI

Upaya yang dilakukan UM untuk memfasilitasi penelitian yang berpotensi HKI adalah dengan membentuk Sentra HKI di bawah Kepala Pusat PPSTI LP2M. Beberapa kegiatan yang telah dilakukan oleh Sentra HKI dalam memfasilitasi dosen adalah dengan membuat workshop terkait sosialisasi dan pendampingan. Pada tahun 2014, ada dua dosen UM dari Jurusan Biologi FMIPA memperoleh paten. Selain itu ada beberapa karya dosen yang termasuk kriteria HKI yang yang telah didaftarkan oleh UM, yaitu merek dagang berupa logo UM, hak cipta berupa hymne UM, seni tari dan program komputer. Ada 3 sampai 5 karya yang siap untuk didaftarkan paten