Belajar Muhadatsah Bahasa Arab

2.2.1 Belajar Muhadatsah Bahasa Arab

Setiap bahasa di dunia ini mempunyai pendekatan dan strategi yang unik dan khusus untuk menguasainya. Hal ini dapat membantu dan memudahkan siapa saja yang ingin mempelajari bahasa tersebut hingga akhirnya dapat menguasainya dengan baik. Wan Ahmad, Abd Rahman, et al, 2007:29 mengatakan ada empat aspek yang diperlukan dalam mempelajari Bahasa Arab, yaitu mendengar, berbicara, menulis, dan membaca, di mana aspek-aspek ini saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Menurut Kamaruddin, 1978 dalam Abidin Lubis, 2003:10 berbicarabertutur adalah kegiatan melafazkan bunyi-bunyi yang dihasilkan oleh alat-alat ucap artikulator manusia. Berbicara merupakan kemampuan melafaz dan berinteraksi dalam berbahasa. Menurut Chomsky, 1959 dalam Abidin Lubis, 2003:10 setiap kata yang diucapkan mempunyai dua struktur, yaitu struktur luar dan struktur dalam. Sebelum kata diucapkan struktur luar, kata tersebut sudah ada di dalam otak penutur struktur dalam. Kemampuan berbicaraberkomunikasi merupakan salah satu aspek penting dalam mempelajari Bahasa Arab. Komunikasi yang efektif dapat merapatkan hubungan antara individu, kaum, dan bangsa. Komunikasi yang efektif dapat meyalurkan pesan yang ingin disampaikan seseorang dengan tepat dan padat, Wan Ahmad, Abd Rahman 2007:58. Dalam berkomunikasi Bahasa Arab, kombinasi latihan antara membaca, menulis dan mendengar dapat membantu pelajar bertutur dalam Bahasa Arab. Hal ini karena adanya perbendaharaan kata, gaya bahasa, serta mahkraj yang dapat membantu belajar dalam berkomunikasi.

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Pendekatan penelitian yang akan digunakan adalah aspek yang sangat penting dalam suatu penelitian. Pendekatan penelitian yang sesuai dengan tujuan penelitian akan mendukung kemudahan bagi penelitian dalam menjalankan proses penelitian, Iskandar, 2009:177. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif, yaitu penelitian untuk memberikan uraian mengenai fenomena atau gejala sosial yang diteliti dengan mendeskripsikan tentang nilai variabel mandiri, Iskandar, 2009:61.

3.2 Waktu dan Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan selama lima hari pada Mahasiswa Program Studi Sastra Arab USU angkatan 2008-2010 di Program Studi Sastra Arab USU. Yaitu pada tanggal 8-12 Maret 2011. Penelitian dilakukan dengan menyebarkan angket pada seluruh Mahasiswa Program Studi Sastra Arab USU angkatan 2008- 2010.

3.3 Subjek Penelitian

Iskandar, 2009:177 dalam sebuah penelitian tentu ada subjek yang hendak diteliti. Subjek penelitian haruslah mewakili apa yang diteliti. Menjelaskan subjek atau populasi, sampel, atau informan haruslah dijelaskan secara jelas dan spesifik yang berhubungan dengan konten penelitian. yang termasuk dalam subjek penelitian di antaranya: