Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

proses penerjemahan lisan. Bisa jadi penutur yang berbicara terlalu cepat dan terlalu pelan atau audio yang digunakan kurang menunjang untuk berlangsungnya proses penerjemahan lisan. Selain itu, strategi yang diterapkan oleh penerjemah lisan juga bisa mempengaruhi kualitas terjemahan yang dihasilkan. Hal inilah yang menarik untuk dikaji. Dengan mengamati secara menyeluruh dan mendalam mengenai proses berlangsungnya penerjemahan lisan dalam kegiatan rohani ini, peneliti akan dapat mengetahui derajad profesionalitas penerjemah lisan dalam bidang penerjemahan lisan.

2. Pembatasan Masalah

Dalam penelitian ini, data yang diteliti adalah semua tuturan selama testimony session yaitu pada saat jemaat bersaksi di mimbar mengenai mujizat kesembuhan yang mereka alami. Pembatasan ini didasarkan pada pertimbangan bahwa dalam sesi tersebut penerjemahan lisan berlangsung secara dua arah dan melibatkan lebih dari satu pembicara.

3. Rumusan Masalah

Masalah yang dikaji dirumuskan sebagai berikut: 1. Bagaimanakah proses berlangsungnya penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day”? 2. Faktor apa sajakah yang mempengaruhi keberhasilan dan ketidakberhasilan penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day”? 3. Strategi dan teknik penerjemahan apakah yang diterapkan pada saat aktivitas penerjemahan lisan berlangsung? 4. Bagaimanakah dampak dari faktor yang mempengaruhi proses penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day” serta strategi dan teknik penerjemahan yang diterapkan terhadap kualitas terjemahan?

4. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan: 1. untuk menjelaskan proses berlangsungnya penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day”, 2. untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan dan ketidakberhasilan penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day”, 3. untuk menunjukkan strategi dan penerjemahan yang diterapkan pada saat aktivitas penerjemah lisan berlangsung, 4. untuk menjelaskan dampak dari faktor-faktor yang mempengaruhi proses penerjemahan lisan dalam Kebaktian Kebangunan Rohani bertajuk “Miracle Crusade – This is Your Day” serta strategi dan teknik penerjemahan yang diterapkan terhadap kualitas terjemahan.

5. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat praktis dan manfaat teoretis. 1. Manfaat teoretis; penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan referensi dalam bidang penerjemahan khususnya penerjemahan lisan. Selain itu, melalui penelitian ini pembaca akan mendapatkan informasi mengenai strategi yang tepat, guna menghasilkan terjemahan lisan yang berkualitas, serta gambaran mengenai penilaian kualitas terjemahan lisan yang didasarkan pada analisis akurasi, keberterimaan dan kelancaran penyampaian pesan. 2. Manfaat praktis; penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi penerjemah lisan untuk meningkatkan kompetensi dalam penerjemahan lisan, terutama dalam penggunaan strategi dan penguasaan faktor yang berpengaruh pada kualitas penerjemahan lisan.

BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PIKIR