Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sejarah Ringkas

dan insentif yang ada dan wajar bagi setiap jenis pekerjaan yang ada di perusahaan. Penyusunan sistem gaji dan insentif ini tidaklah mudah, perusahaan harus memperhatikan peraturan yang berlaku dan juga memperhatikan faktor- faktor yang dapat mempengaruhi besar kecilnya gaji dan insentif yang akan diberikan. Dengan begitu diharapkan perusahaan baru akan mampu memberikan gaji dan insentif yang adil dan layak kepada karyawannya. Berdasarkan uraian diatas, maka penulis tertarik untuk membahas lebih detail lagi mengenai masalah peranan gaji dan upah serta kaitannya terhadap kinerja pegawai. oleh karena penulis memilih judul: “ Peranan Gaji Dan Insentif Dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Music Coffee ”

B. Perumusan Masalah

Adapun yang menjadi masalah yang akan saya bahas dalam Tugas Akhir ini adalah : “ Bagaimana Peranan Gaji Dan Insentif Dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Music Coffee?”

C. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui dan membandingkan teori-teori yang diterima di perkuliahan dengan prakteknya di lapangan. 2. Untuk mengetahui bagaimana Music Coffee meningkatkan kinerja pada pegawai. Universitas Sumatera Utara 3. Untuk memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar Ahli Madya Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

D. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian yang dilakukan pada Music Coffee adalah sebagai berikut: A. Bagi Penulis 1. Untuk mengetahui bagaimana suatu perusahaan dapat servive dalam menjalankan kegiatan usahanya. 2. Untuk mengetahui seluk beluk kegiatan usaha Music Coffee. 3. Untuk meningkatkan kemampuan berfikir penulis dalam kaitanya merangsang kinerja pegawai yang erat dengan peranan gaji, upah serta insentif. B. Bagi Perusahaan 1. Sebagai pertimbangan bagi Music Coffee dalam membuat kebijakan lanjutan agar mampu bersaing dalam dunia bisnis. Karena kebijakan Gaji perusahaan sangat berkaitan dengan kinerja pegawai serta berpengaruh terhadap perusahaan 2. Sebagai pertimbangan dalam mengambil keputusan untuk meningkatkan kinerja serta kinerja pegawai. Universitas Sumatera Utara C. Bagi Pembaca 1. Untuk dapat mengetahui secara mendasar struktur organisasi Music Coffee. 2. Sebagai masukkan atau reverensi bagi pembaca untuk membantu penulisan tugas akhir. 3. Meningkatkan kemampuan berfikir secara rasional bagi pembaca dalam menyerap ilmu ataupun masukan yang tertera sebagai bahan pertimbangan untuk menjalankan suatu jenis usaha. Universitas Sumatera Utara BAB II PROFIL MUSIC COFFEE

A. Sejarah Ringkas

Berdirinya Music Coffee berawal dari pertemuan antara Tengku Zainal Consultan dan Robin Simatupang owner. Tengku Zainal menawarkan kerja sama dengan Robin untuk membuka coffee shop. Walaupun ada hubungan keluarga tapi mereka berdua bertekad untuk bekerja sama secara professional. Robin menyetujui membuka Music Coffee dengan bergabung bersama kedua rekannya. Pada tanggal 20 Mei 2011 terjadi kesepakatan antara Tengku Zainal yang bertindak sebagai konsultan dan Robin Simatupang, Amrin SH , dan Abeng yang bertindak sebagai pemilik perusahaan owner. Tengku Zainal yang sudah berpengalaman di bidang coffee shop dan pernah juga mengani beberapa Coffee Shop memilih di daerah jl Dr. Mansyur no 76 sebagai lokasi usaha. Walaupun berada diantara beberapa Coffee Shop Tengku Zainal tetap yakin kalau Music Coffee ini akan berjalan dengan baik. Karena Tengku Zainal menawarkan konsep yang berbeda dengan coffee shop lainnya , yaitu dengan konsep penuh dengan music full music dan menyajikan pertunjukan musik secara langsung live music acoustic setiap malam. Setelah mempertimbangkan beberapa nama, usaha ini diberi nama “Music Cofee”. Universitas Sumatera Utara Adapun menu makanan yang disajikan yaitu menu Eropa, Western, dan Indonesia. Sedangkan menu minuman yaitu jenis minuman kopi, mocktail, juice. Music Coffe sendiri beranggotakan 31 karyawanti yg dibagi dalam 2 shift ,shift pertama jam 10:00 dan Shift kedua jam 17:00, dan Music Coffee mulai buka dari jam 10:00 pagi sampai jam 01:00 dini hari. Dari 31 karyawanti itu terdiri dari satu orang Manager oprasional, dua orang Supervisor, satu orang kepala barista head bar, satu orang Ass. Bar, dua orang barista, satu orang Bar boy, satu orang Chef, satu orang ass. Chef, dua orang Cook, dua orang cook helper, tiga orang dishwaser, satu orang Kepala kasir Head Cashier, dua orang Kasir Chasier, satu orang admin acounting, tiga orang Captain, tiga orang taking order,tiga orang runner,. Visi Music Coffee Visi Music coffee adalah sebagai berikut; a. Membuat pelanggan menjadi terkesan . b. Menjaga standart cita rasa c. Menyediakan musik sesuai dengan selera anak muda sekarang Misi Music Coffee Misi Music Coffee adalah menjadikan Music Coffee sebagai tempat makan dan minum yang lebih nyaman dan menginspirasi di kota medan . Universitas Sumatera Utara

B. Jenis UsahaKegiatan