Pendekatan Penelitian Metode Penelitian

46 akan dilakukan pemadanan matching, agar antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol berangkat dari titik tolak yang sama, sehingga apabila terjadi perbedaan pemahaman konsep memang karena variabel eksperimen bukan dari variabel lain. Pemadanan akan dilakukan sebagai berikut. a. Jenis kelamin Dari data yang diperoleh jumlah siswa laki-laki kelas IV SD Negeri I Todanan Blora ada 19 siswa dan siswa perempuan 21 siswa. Kelompok eksperimen terdiri dari 9 siswa laki-laki dan 11 siswa perempuan. Untuk kelompok kontrol terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Hasil perhitungan diperoleh bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. b. Usia Data usia siswa diperoleh melalui data dokumentasi. Usia siswa kelas V SD Negeri I Todanan Blora berkisar antara 9 sampai 10 tahun. Dari data yang diperoleh tidak ada perbedaan usia yang signifikan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. c. Jumlah siswa dalam kelompok Jumlah siswa dalam kelompok eksperimen yakni 20 siswa sedangkan kelompok kontrol berjumlah 20 siswa. d. Ruang kelas Dilihat dari kelas yang digunakan, selama proses belajar mengajar berlangsung antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol sudah sepadan, karena ruang kelas yang digunakan memiliki kondisi yang sama. Kedua kelas tersebut nampak sama lebar, dan memungkinkan 47 siswa bergerak dengan leluasa saat melakukan aktivitas belajar. Tempat duduk diatur dengan pola yang sama yaitu searah menghadap ke papan tulis yang memungkinkan terjadinya tatap muka antara guru dengan siswa. Selain itu kedua ruang kelas juga dilengkapi dengan ventilasi sehingga sirkulasi udara menjadi lancar. Dengan demikian, maka ruang kelas tidak akan mempengaruhi hasil penelitian. e. Tempat tinggal Data tempat tinggal diperoleh melalui data dokumentasi mengenai tempat tinggal siswa. Sebagian besar siswa tinggal di pedesaan dengan lingkungan yang didominasi kebun dan sawah. Dari pemadanan tersebut, maka antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dianggap sudah sepadan matched dalam variabel non eksperimen yang mungkin dapat mempengaruhi hasil penelitian. Selanjutnya siswa pada kedua kelompok tersebut diberi soal pretest untuk mengukur kemampuan awal sebelum eksperimen. 2. Treatment tindakanpelaksanaan eksperimen a. Tahap persiapan Pada tahap ini dilakukan persiapan ruangan, peralatan dan segala sesuatu yang berhubungan dengan eksperimen. b. Tahap pelaksanaan Tahap ini merupakan tahap pemberian perlakuan pada pembelajaran bahasa Jawa materi membaca aksara Jawa menggunakan media kadowa pada kelompok eksperimen dan menggunakan media gambar aksara Jawa pada kelompok kontrol.