Populasi Sampel Responden Penelitian

8. Harapan responden tentang resep racikan adalah segala sesuatu yang diungkapkan responden yang bertujuan untuk menjawab pertanyaan- pertanyaan yang diajukan terkait harapan responden terhadap resep racikan kedepannya. Harapan responden juga dapat berupa ungkapan responden secara langsung atau spontan tanpa adanya pertanyaan mengenai segala sesuatu yang berkaitan dengan pelayanan kesehatan teruatama pelayanan kefarmasian yang pernah dialaminya. Pernyataan ini dapat berupa pernyataan tertulis responden yang dituliskan pada lembar kuisioner bagian keempat Lampiran 4 maupun pernyataan secara lisan melalui sesi wawancara. Pengukuran harapan dikategorikan menjadi 3 yaitu : 1. Kategori tinggi, memiliki kriteria persentase nilai sebesar 80 2. Kategori sedang, memiliki kriteria persentase nilai sebesar 60-80 3. Kategori rendah, memiliki kriteria persentase nilai sebesar 60

D. Responden Penelitian

1. Populasi

Populasi penelitian ini adalah pasien penerima obat racikan yang berada di wilayah Kabupaten Sleman Yogyakarta dan Kabupaten Magelang.

2. Sampel

Sampel merupakan bagian dari populasi yang diteliti. Sampel dalam penelitian ini selanjutnya disebut responden adalah setiap orang yang ditemui dan memenuhi syarat kriteria inklusi. Dalam pembahasan pada bab ke empat, nama-nama responden disebutkan dengan inisial sesuai kode yang sudah dibuat. Penentuan jumlah sampel pada penelitian ini mengacu pada Hardon, Hodgkin, and Fresle 2004 yang menyatakan bahwa penelitian deskriptif tidak harus menggunakan jumlah sampel yang besar atau banyak untuk dapat mencerminkan atau menggambarkan sebuah populasi, bisa menggunakan jumlah sampel kecil untuk mendapatkan penelitian yang efektif. Jumlah sampel yang digunakan bisa dimulai dari 20 sampel hingga 30 sampel. Kriteria inklusi responden adalah sebagai berikut: a. Kriteria inklusi responden yaitu mereka yang pernah menerima resep racikan, atau pernah menebuskan resep racikan untuk keluarganya maksimal 3 bulan sebelum pengambilan data data diambil pada bulan Desember sehingga 3 bulan sebelum pengambilan data artinya dimulai dari bulan September. b. Menyatakan bersedia, kooperatif dan menyetujui untuk menjadi responden. c. Mampu berkomunikasi dengan baik d. Umur responden minimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun. e. Sampel yang diambil untuk penelitian tidak dihitung berdasarkan rumus tetapi ditentukan sejumlah 30 Hardon et al, 2004. Kriteria eksklusi responden adalah ketika : a. Responden menolak untuk ikut serta dalam penelitian ini b. Responden merupakan responden yang memiliki basic atau berlatar belakang sebagai tenaga kesehatan Kriteria responden tersebut ditetapkan berdasarkan tujuan tertentu purposes yaitu untuk menggali pandangan – pandangan dari berbagai sudut pandang yang berkaitan erat dengan variabel yang diteliti, yaitu resep racikan. Responden dipilih berdasarkan kriteria inklusi yang telah disebutkan dengan tujuan untuk mendapatkan pandangan mengenai resep racikan berdasarkan pada hal-hal yang pernah dialami oleh responden sebagai user yang menggunakan obat racikan. Responden ditemukan dengan cara accidental yakni di wilayah Kabupaten Sleman dan Kabupaten Magelang. Dari 30 responden yang diambil tidak dapat mewakili atau tidak merepresentasi populasi di seluruh wilayah Kabupaten Sleman maupun Kabupaten Magelang karena pengambilan sample dilakukan dengan cara accidental secara non random.

E. Metode Sampling

Dokumen yang terkait

Faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat kecemasan pasien yang akan menghadapi operasi di RSUP Fatmawati tahun 2009

6 66 125

Tingkat Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Pasien RSU Kota Tangerang Selatan Mengenai Obat Generik. 2014.

1 6 67

Tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku pasien RSU Kota Tangerang Selatan mengenai obat generik

0 8 67

Bab 1 Hubungan pengetahuan dan sikap remaja mengenai seks pranikah

0 3 5

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN MENGENAI ANTIBIOTIK DAN PENGGUNAANANTIBIOTIK TANPA RESEP Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Mengenai Antibiotik Dan Penggunaanantibiotik Tanpa Resep Dokter Pada Pelajar Kelas X, XI, XII Di SMK Negeri 2 Surakarta.

0 4 15

KESENJANGAN ANTARA HARAPAN DAN KENYATAAN MENGENAI SIKAP POSITIF TERHADAP KEDAULATAN RAKYAT DALAM Kesenjangan Antara Harapan Dan Kenyataan Mengenai Sikap Positif Terhadap Kedaulatan Rakyat Dalam Sistem Pemerintahan Indonesia Analisis Isi Buku Teks Pendidi

0 3 10

KESENJANGAN ANTARA HARAPAN DAN KENYATAAN MENGENAI SIKAP POSITIF TERHADAP KEDAULATAN RAKYAT DALAM Kesenjangan Antara Harapan Dan Kenyataan Mengenai Sikap Positif Terhadap Kedaulatan Rakyat Dalam Sistem Pemerintahan Indonesia Analisis Isi Buku Teks Pendidi

0 2 17

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN PENGGUNAAN ANTIBIOTIK TANPA RESEP DOKTER.

2 13 9

Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap dengan Penggunaan Antibiotik Tanpa Resep Dokter

0 0 6

ASOSIASI PENGETAHUAN MENGENAI ROKOK DENGAN SIKAP DAN PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA SKRIPSI Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Kedokteran

0 0 78