Flowchart Pendaftaran Anggota Baru Flowchart Login Anggota Flowchart Konsultasi Flowchart Perhitungan Nilai Dengan Probabilitas Flowchart Hasil Konsultasi

4.4.4 Perancangan Flowchart

Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah- langkah dan urutan-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah ke dalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam pengoperasian. Berikut ini beberapa flowchart pada aplikasi Sistem Pakar.

4.4.4.1 Flowchart Pendaftaran Anggota Baru

Gambar 4.56 Flowchart Pendaftaran Anggota Baru Bagi user yang ingin menjadi anggota harus mengisi Form Pendaftaran Anggota Baru pada Menu Login, user harus melakukan input data sesuai dengan data pribadi, lalu klik OK untuk selesai.

4.4.4.2 Flowchart Login Anggota

User yang telah terdaftar anggota dapat melakukan login dengan cara mengisi form login sesuai dengan data anggota yang telah diregistrasi, dan sebagai pengaman pada sisi data anggota, maka ketika login, user harus menulis captcha yang terdiri dari 5 digit kombinasi bilangan dan huruf. Gambar 4.57 Flowchart Login Anggota

4.4.4.3 Flowchart Konsultasi

User yang telah terdaftar anggota dapat menikmati layanan konsultasi. Konsultasi dilakukan dengan menjawab pertanyaan dari tiap kecerdasan. Untuk tiap kecerdasan terdapat 5 butir pertanyaan. Anggota harus menjawab semua pertanyaan yang diberikan. Anggota tidak dapat menyelesaikan konsultasi jika semua pertanyaan belum dijawab. Gambar 4.58 Flowchart Konsultasi

4.4.4.4 Flowchart Perhitungan Nilai Dengan Probabilitas

Sistem akan mengecek input jawaban pada setiap konsultasi yang dilakukan oleh anggota, kemudian merujuk saran singkat yang sesuai dengan input jawaban tersebut. Hasil keluaran berupa saran singkat per kecerdasan. Sistem akan menghitung nilaiskor kecerdasan dari input jawaban yang dilakukan oleh anggota a, dan b. Rentang nilai pada setiap input antara 0 sampai 1. Nilai tersebut kemudian diakumulasi, kemudian dibagi banyaknya pertanyaan yang ada, lalu dikalikan dengan 100. Maka didapatlah prosentase nilai kecerdasan sebanyak n . Gambar 4.59 Flowchart Perhitungan Nilai Dengan Probabilitas

4.4.4.5 Flowchart Hasil Konsultasi

Sistem akan menampilkan hasil konsultasi berupa, saran singkat, saran intensif, skor untuk tiap kecerdasan, dan skor untuk tiap ekstrakurikuler sesuai dengan jawaban yang di input oleh anggota. Hasil pada setiap konsultasi berbeda pada tiap metode kecerdasan. Gambar 4.60 Flowchart Hasil Konsultasi

4.4.4.6 Flowchart Saran Singkat Konsultasi