Kompetensi Komunikasi Bilingual dan Monolingual

BAB III METODE PENELITIAN

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif komparatif. Pembahasan dalam metode penelitian meliputi identifikasi variabel penelitian, defenisi operasional, subyek penelitian, prosedur penelitian dan metode analisa data Hadi, 2000.

A. IDENTIFIKASI VARIABEL

Variabel yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah: Variabel tergantung Dependent Variable : Kompetensi komunikasi Variabel bebas Independent Variable : Penggunaan bahasa, dibedakan menjadi: Bilingual dan monolingual

B. DEFENISI OPERASIONAL VARIABEL PENELITIAN

Definisi operasional variabel penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Kompetensi Komunikasi

Kompetensi komunikasi merupakan kemampuan yang dimiliki seseorang untuk berkomunikasi secara tepat dan efektif sesuai dengan situasi sosialnya. Kompetensi komunikasi diukur dengan menggunakan skala yang disusun berdasarkan komponen kompetensi komunikasi menurut Brian Spitzberg dan William Cupach dalam Greene Burleson, 2003; Payne, 2005, yaitu: Universitas Sumatera Utara a Knowledge Merupakan pengetahuan yang dimiliki seorang individu tentang apa yang dibutuhkan agar komunikasi dapat berjalan secara efektif dan tepat, seperti mengetahui apa yang harus diucapkan, bagaimana orang lain akan menanggapi dan berperilaku, tingkah laku seperti apa yang harus diambil dalam situasi yang berbeda. b Motivation Merupakan hasrat atau keinginan seseorang untuk melakukan komunikasi atau menghindari komunikasi dengan orang lain. Keinginan ini dapat disebabkan oleh beberapa kemungkinan, seperti untuk menjalin hubungan baru, mendapatkan informasi yang diinginkan, mempengaruhi perilaku seseorang, terlibat dalam pengambilan keputusan bersama, atau untuk memecahkan suatu masalah. c Skills Merupakan kemampuan seseorang dalam mengolah perilaku yang diperlukan dalam berkomunikasi secara tepat dan efektif. Kemampuan ini meliputi beberapa hal seperti other-orientation menunjukkan ketertarikan dan perhatian pada orang lain, social anxiety mampu mengatasi kecemasan dalam berinteraksi, expressiveness menunjukkan variasi dalam perilaku komunikasi, dan interaction management mampu mengelola interaksi dalam berkomunikasi. Universitas Sumatera Utara

2. Bilingual dan Monolingual

Bilingual adalah individu atau orang yang menggunakan dua bahasa dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan monolingual adalah individu atau orang yang menggunakan satu bahasa dalam kehidupan sehari-hari Baker, 2001. Dalam penelitian ini, bilingual yang dimaksud adalah penggunaan bahasa Indonesia sebagai bahasa ibu atau bahasa pertama dan bahasa Inggris sebagai bahasa kedua, dan monolingual yang dimaksud adalah penggunaan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.

C. POPULASI DAN METODE PENGAMBILAN SAMPEL 1. Populasi