Tipe Penelitian Lokasi penelitian Populasi dan Sampel 1. Populasi Teknik Pengumpulan Data.

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Tipe Penelitian

Metode penelitian ini termasuk penelitian deskriptif, yaitu yang dapat diartikan sebagai pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan keadaan subjek atau objek penelitian, lembaga, masyarakat, dan lain- lain pada saat sekarang berdasarkan fakta-fakta yang nampak atau sebagaimana adanya Nawawi, 1995:67.

3.2. Lokasi penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di kelurahan Brayan Bengkel kecamatan Medan Barat Kota Medan, lebih tepatnya di aula gereja St Paulus Jl. Asrama no.11, alasan pemilihan lokasi karena yang menjadi sasaran program merupakan anggota masyarakat Brayan Bengkel dan sebagian besar aktivitas pelaksanaan program banyak dilakukan ditempat tersebut. 3.3. Populasi dan Sampel 3.3.1. Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota kelompok masyarakat binaan. Menurut data sampai Desember 2007 yang diperoleh penulis dapat dari Cordia Caritas Medan berjumlah 18 orang. Universitas Sumatera Utara

3.3.2. Sampel

Sementara itu sampel adalah sebagian dari populasi. Dalam suatu penelitian sering timbul pertanyaan akan besarnya sampel yang harus diambil untuk mendapatkan data yang sifatnya harus representatif mewakili, maka dalam mengambil sampel penelitian ini, penulis berpedoman pada pendapat Suharsini Arikunto yang menyatakan bahwa untuk subjek yang kurang dari 100 lebih baik diambil semuanya Arikunto, 1992: 45, dengan demikian semua populasi dijadikan sampel, yakni 18 orang.

3.4. Teknik Pengumpulan Data.

Untuk memperoleh data-data yang dibutuhkan, penulis menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara sebagai berikut: 1. Penelitian Lapangan field reseach Penelitian ini dilakukan dengan cara langsung terjun kelapangan untuk mengumpulkan data-data melalui : a. Kuesioner yaitu dengan menyusun daftar pertanyaanangket kepada masyarakat binaan yang menjadi respondeninforman dalam penelitian ini. b. Wawancara interview : Pengumpulan data dengan pihak-pihak Cordia Caritas Medan dibidang kerajinan tangan yang secara langsung berhubungan dengan pelaksanaan program kerajinan tangan. 2. Penelitian kepustakaan library reseach Universitas Sumatera Utara Yaitu dengan cara mengumpulkan data yang diperlukan melalui buku- buku, karya ilmiah, artikel, bulletin, dan lain-lain, yang ada relevansinya dengan penelitian.

3.5. Teknik Analisa Data