Struktur Organisasi Masjid Raya Pondok Indah Jakarta Selatan

Dalam melakukan tugasnya, Kepala Kantor dibantu oleh beberapa staff dan pelaksana. Agar tidak terjadi tumpang tindih dalam pembagian kerjanya, Kepala Kantor membagi divisinya ke dalam tiga bagian, yaitu Bagian Peribadatan dan Dakwah, Bagian Pendidikan dan Perpustakaan serta Bagian Usaha, Pemeliharaan dan Kebersihan. Ketiga divisi ini bisa saling berkoordinasi dengan Remaja Masjid dalam melakukan setiap kegiatannya dan bertanggung jawab langsung kepada Kepala Kantor. 4 Berikut adalah susunan nama-nama Pengurus atau Pelaksana Harian Masjid Raya Pondok Indah : Dewan Pembina 1. Ketua Yayasan Pondok Mulya : Ir. H. Ismail Sofian 2. Direktur Eksekutif : Prof. Dr. H. Ahmad Sukardja, S. Hm Pelaksana Harian atau Pengurus Masjid Raya Pondok Indah 1. Kepala Kantor : Syamsul Marlin, M. Ag 2. Peribadatan dan Dakwah : Abdul Fatah Muttabik, S. Ag 3. Pendidikan dan Perpustakaan : Ismasari, A. Md 4. Usaha, Pemeliharaan dan Kebersihan : Ramli HM. Nur, S. Ag 5. Keuangan : Darma Sakti 6. Public Relation : Rusilawati Sulvia, S. Kom 7. Teknisi Listrik dan Genset : Jaka Satria 8. Sound System : Jaka Zulkarnain 9. Imam Rawatib : - Qomaruddin, S. Pdi 4 Syamsul Marlin, M. Ag.Kepala Kantor Masjid Raya Pondok Indah, Wawancara Pribadi, Rabu, 6 Juli 2011 - Fahim 10. Muadzin : - Fadlullah, S. Ag - Dedi Kuswandi 11. Pramubakti : Nur Ali 12. Kebersihan : - Rochman - Ratim - Rustanto - Suhari - Sohar - Sukron Khasani - Muhammad Yopi - Zaenal Arifin 13. Taman : - Bahrul Anwar - Yayat

D. Program Kegiatan Masjid Raya Pondok Indah Jakarta Selatan

1. Garis Besar Program Kegiatan Masjid Raya Pondok Indah

Masjid bukan hanya sekedar tempat beribadah Umat Islam, tetapi juga tempat para jama’ahmasyarakat islam belajar menumbuhkan dan mengembangkan pikiran dan rasa keagamaan, baik dalam mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui ibadah, maupun dalam rangka meningkatkan ilmu pengetahuan kesejahteraan duniawi, kehidupan beragama dan kehidupan bermasyarakat. Untuk mencapai tujuan tersebut maka perlu pengelolaan secara profesional yang menyatu dengan kegiatan Umat Islam dan masyarakat beragama, baik dalam bidang ritual, pendidikan kebudayaan dan sumber informasi. Disadari bahwa suatu pengelolaan masjid akan mempunyai pengaruh luas kepada Jama’ah masjid dan masyarakat Islam pada umumnya, maka dalam pengelolaannya diperlukan sumber daya manusia profesional yang dapat mengatur masalah peribadatan dan dakwah, pendidikan dan perpustakaan, serta usaha pemeliharaan dan kebersihan secara baik, teratur dengan manajemen modern terbuka. Pengaturan administrasi yang dapat dipertanggungjawabkan, pemeliharaan, penggunaan keuangan, pengumpulan dana dari usaha dan para dermawan perlu ditangani dengan baik. Dalam Anggaran Dasar Yayasan Masjid Raya Pondok Indah pasal 4 maksud dan tujuan adalah memakmurkan masjid sebagai pusat ibadah dan pusat pengembangan masyarakat serta pendidikan, dengan tujuan membentuk masyarakat beriman, berilmu dan beramal shaleh yang bertaqwa kepada Allah SWT. Dan dalam pasal 5 disebutkan bahwa untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut yayasan melakukan usaha-usaha : 1. Menyelenggarakan kegiatan peribadatan dan dakwah dalam arti kata seluas-luasnya.