Tingkat Keabsahan Data Analisis Data

kesimpulan yaitu penarikan arti data yang telah ditampilkan. Penarikan kesimpulan dapat sajaberlangsung saat proses pengumpulan data berlangsung.

I. Tingkat Keabsahan Data

Untuk memperoleh tingkat keabsahan atau kepercayaan data hasil penelitian kualitatif, maka harus memenuhi beberapa kriteria, menurut Linkoln dan Guba 1985, dalam Danim Darwis, 2003, tingkat kepercayaan hasil penelitian dapat dicapai jika penelitian berpegang pada empat prinsip yaitu: credibility, dependability, confirmability, dan transferability. Tingkat kepercayaan data yang digunakan peneliti dalam penelitian ini hanya menggunakan tiga prinsip yaitu: Prinsip credibility ini diperoleh tingkat kepercayaan hasil penelitian dengan prolonged engagement yaitu pendekatan yang lebih mendalam kepada calon partisipan dengan melakukan kunjungan sebanyak 1-2 kali setiap kunjungan lamanya 30 menit. Hal ini dilakukan agar peneliti dan partisipan dapat menjalin hubungan yang baik, semakin akrab, semakin terbuka, sehingga tidak ada informasi yang disembunyikan lagi. Peneliti juga melakukan membercheking yaitu proses pegecekan data yang diperoleh peneliti kepada pemberi data, dengan tujuan untuk mengetahui seberapa jauh data yang diperoleh sesuai dengan apa yang diberikan oleh pemberi data Sugiyono, 2010. Prinsip dependability ini dapat diterapkan oleh peneliti dengan cara membuat catatan lengkap yang berisi keseluruhan aktivitas peneliti selama proses penelitian, mulai dari awal penelitian, proses pengumpulan data, turun kelapangan, proses wawancara, proses analisis data, proses pengujian keabsahan data, sampai proses membuat kesimpulan dari data yang diperoleh. Semua proses tersebut harus dapat Universitas Sumatera Utara ditunjukan peneliti sebagai bukti bahwa hasil penelitian tersebut memiliki keabsahan atau reliabilitas. Prinsip confirmability agar hasil penelitian dapat dibuktikan kebenarannya, peneliti menyesuaikan hasil penelitian dengan data yang dikumpulkan, lalu dicantumkan dalam laporan lapangan, dengan tujuan agar hasil dapat lebih objektif. Untuk itu, hasil penelitian ini selanjutnya diperiksa oleh seorang ahli yang tidak ikut dalam proses penelitian ini. Hal lain adalah peneliti harus mengikuti setiap proses penelitian dan tidak hanya berpedoman pada hasil akhir. Universitas Sumatera Utara BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Penelitian fenomenologi bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan tentang perawatan ibu postpartum menurut budaya Minang.Keenam partisipan berdomisili di Kelurahan Tegal Sari Mandala 3 Kecamatan Medan Denai.Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam kepada partisipan.

A. Hasil Penelitian