Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian Pengertian Sosial Ekonomi Masyarakat

sekaligus memberikan masukan mengenai upaya-upaya yang mungkin dapat dilaksanakan dalam pemecahan masalah ketidakmerataan tersebut. Walaupun penelitian tentang sosial ekonomi sudah banyak dilakukan oleh para peneliti, namun hal ini mungkin akan memberikan perbedaan dengan hasil peneliti-peneliti yang lain, disebabkan lokasinya yang terletak di pedalaman dengan perbedaan sosial ekonomi masyarakatnya yang sangat tinggi. Berdasarkan kondisi Desa Perhiasan yang telah diuraikan di atas, maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian di daerah tersebut dengan mengangkat judul :“Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Sosial Ekonomi Masyarakat Di Desa Perhiasan Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, maka perumusan masalah yang dikemukakan dalam penelitian ini adalah :“Faktor- faktor apa sajakah yang mempengaruhi tingkat sosial ekonomi masyarakat Desa Perhiasan Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat?” C. Tujuan dan Manfaat Penelitian C.1. Tujuan Penelitian Sejalan dengan perumusan masalah di atas, maka yang menjadi tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui kondisi sosial ekonomi masyarakat Desa Perhiasan. 2. Untuk mengetahui faktor-faktor apa sajakah yang mempengaruhi tingkat sosial ekonomi masyarakat Desa Perhiasan. Universitas Sumatera Utara C.2. Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan bermanfaat dan berguna dalam hal : 1. Untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan penulis melalui karya ilmiah yang dilakukan. 2. Sebagai bahan informasi bagi masyarakat Desa Perhiasan mengenai kondisi tingkat sosial ekonomi masyarakatnya. 3. Sebagai bahan pertimbangan dan sumbangan pemikiran bagi pihak- pihak yang ingin membahas dan memperdalam tentang tingkat sosial ekonomi masyarakat. 4. Untuk memenuhi salah satu syarat akademik guna memperoleh gelar sarjana pada Departemen Ilmu Kesejahteraan Sosial FISIP USU.

D. Sistematika Penulisan

Penulisan penelitian ini disajikan dalam enam bab dengan sistematika sebagai berikut : BAB I : PENDAHULUAN Berisi latar belakang, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian dan sistematika penulisan. BAB II : TINJAUAN PUSTAKA Berisikan uraian dan konsep yang berkaitan dengan masalah dan objek yang diteliti, kerangka pemikiran, defenisi konsep dan defenisi operasional. BAB III : METODE PENELITIAN Universitas Sumatera Utara Berisi tipe penelitian, lokasi penelitian, subjek penelitian, teknik pengumpulan data serta teknik analisa data. BAB IV : DESKRIPSI LOKASI PENELITIAN Berisikan gambaran umum mengenai lokasi, dimana peneliti melakukan penelitian. BAB V : ANALISA DATA Berisi tentang uraian data yang diperoleh dalam penelitian beserta analisisnya. BAB VI : PENUTUP Berisikan kesimpulan dari hasil penelitian. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Sosial Ekonomi Masyarakat

Kehidupan sosial ekonomi adalah hal-hal yang didasarkan atas kriteria tempat tinggal dan pendapatan. Tempat tinggal yang dimaksud adalah sarana yang melindungi manusia dari pengaruh alam, sementara pendapatan merupakan jumlah uang yang diterima pada jangka waktu tertentu.Cahyani, 1994 : 46 Kalau dilihat dari pendapat di atas, tentulah kita beranggapan yang disebut di atas terlalu sempit, sebab kehidupan sosial ekonomi itu pada dasarnya hampir meliputi seluruh kebutuhan hidup manusia. Kedudukan sosial ekonomi masyarakat pada umumnya dipengaruhi oleh penghasilan atau pendapatan, tingkat pendidikan dan pekerjaan. Dengan demikian tiga hal yang mempengaruhi tingkat sosial ekonomi masyarakat di atas sangat menentukan tinggi rendahnya status seseorang dalam masyarakat. Hal ini disebabkan siapa saja dari anggota masyarakat yang memiliki ketiga hal tersebut dalam jumlah banyak, akan dianggap oleh masyarakat sebagai orang yang menduduki tingkatan atau lapisan sosial yang tinggi dalam stratifikasi sosial dan begitu sebaliknya. Dari paparan di atas, dapatlah kita ketahui bahwa seseorang itu termasuk ke dalam tingkatan sosial ekonomi yang tinggi, sedang, rendah dalam lapisan masyarakat adalah berdasarkan banyak tidaknya bentuk penghargaan masyarakat kepadanya. Universitas Sumatera Utara

B. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Tingkatan Sosial Ekonomi Masyarakat