Jenis Penelitian Unit Analisis Teknik Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Metode penelitian ilmiah merupakan cara yang digunakan untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif yang bersifat komparatif. Dalam metode deskriptif penulis dapat membandingkan fenomena-fenomena tertentu sehingga merupakan suatu studi komparatif. Arikunto 2005, 234 menyatakan yang dimaksud dengan penelitian deskriptif adalah “penelitian yang dimaksudkan untuk informasi mengenai suatu gejala yang ada, yaitu keadaan gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan”. Selain itu, Goro 2010 menyatakan bahwa “penelitian deskriptif dapat bersifat komparatif dengan membandingkan persamaan dan perbedaan fenomena tertentu”. Penelitian ini bersifat komparatif karena membandingkan dua situs web perpustakaan Universitas Gunadarma dan Universitas Brawijaya.

3.2 Unit Analisis

Pada umumnya setiap peneliti selalu berhubungan dengan masalah populasi dan sampel. Disamping itu masih ada unit analisis sebagai bagian dari populasi dan sampel. Arikunto 2006, 143 menyatakan bahwa yang dimaksud dengan unit analisis dalam penelitian adalah “satuan tertentu yang diperhitungkan sebagai subjek penelitian”. Berdasarkan pendapat di atas maka penulis mengambil unit analisis dalam penelitian ini adalah situs web perpustakaan Universitas Gunadarma dan Universitas Brawijaya. Dalam hal ini penulis akan meneliti pada subdomain berikut: a. www.library.gunadarma.ac.id b. www.lib.ub.ac.id Universitas Sumatera Utara

3.3 Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan langkah yang sangat penting, karena pada umumnya data yang telah dikumpulkan tersebut digunakan uantuk keperluan penelitian. Pada penelitian ini, data yang diambil adalah data premier yang dilakukan dengan cara: 1. Melakukan penelusuran searching di situs web perpustakaan yang diteliti. 2. Membuat daftar check list mengenai kualitas situs web perpustakaan bedasarkan instrumen metode webqual.

3.4 Instrumen Penelitian