Konsep Dasar Konsep Ruang

BAB VI KONSEP RENCANA

6.1 Konsep Dasar

Konsep dasarnya yaitu menjadikan KWI 1 sebagai tempat wisata ilmiah bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi koleksi dan hasil penelitian Balittro, sebagai tempat wisata umum lainnya yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana pengunjung wisata. Alam dan pikiran sebagai sumber ilmu dan pengetahuan, dan diselaraskan dengan konsep pengalaman alam dijadikan sebagai contoh merupakan guru yang berharga. Kemudian konsep tersebut diselaraskan dengan potensi yang dimiliki oleh manusia sehingga menjadi I hear and I know, I see and I remember, I do and I understand, sehingga belajar dari alam dan pikiran merupakan sebuah sarana yang tepat untuk mengembangkan KWI 1 sebagai tempat perpaduan pendidikan dan rekreasi di KWI 1. Setiap pengunjung akan melihat dan merasakan langsung potensi kebun yang terdapat di K W I 1 . Kawasan akan dilengkapi dengan fasilitas pelayanan wisata yang dihubungkan dengan jalur sirkulasi dalam suasana nyaman dan indah.

6.2 Konsep Ruang

Tapak KWI 1 ini akan dibagi menjadi beberapa ruang. Pembagian ruang dibuat berdasarkan karakteristik yang dimiliki tiap ruang dan kesesuaian ruang terhadap aktifitas pengguna tapak. Konsep ruang tersebut selanjutnya dikembangkan menjadi zona penerimaan, zona pelayanan, display area, dan zona koleksi Gambar 43. Ruang yang akan dikembangkan bertujuan agar dapat menyediaan ruang untuk memudahkan aktivitas pengguna. Zona Penerimaan. Pada saat awal memasuki KWI 1, pengunjung melewati zona ini terlebih dahulu. Zona ini berfungsi untuk menerima pengunjung yang datan g k e kebun, sehingga dapat disebut juga sebagai area penerimaan pengunjung. Fasilitas yang mendukung area ini adalah jalan masuk bagi pejalan kaki maupun kendaraan seperti sepeda motor, mobil, dan bus serta gerbang masuk. Area ini harus tertata dengan baik dan menarik karena letaknya yang berbatasan dengan jalan raya sehingga dengan sifatnya yang terbuka dapat mengundang pengunjung untuk masuk ke dalam. Zona Pelayanan. Zona ini berfungsi untuk memberikan pelayanan kepada pengunjung. Kegiatan yang terdapat di area ini adalah berjalan keluar masuk kebun, memarkir kendaraan, pencarian informasi, dan beribadah. Fasilitas yang mendukung kegiatan tersebut adalah pos jaga, lapangan parkir, pusat informasi, ruang audio visual, kios produk, pelayanan herbal, toilet, dan musholla. Display Area. Merupakan ruang yang memperlihatkan keindahan ciri khas di KWI 1 Balittro kepada pengunjung, yaitu air mancur. Air mancur ini merupakan pusat perhatian karena dapat dipandang dari ujung penjuru jalan pengunjung di dalam tapak. Di sini juga para pengunjung dapat menikmati pemandangan air mancur langsung pada kursi permanen yang ada di depan air mancur itu sendiri atau bisa menikmatinya pada gazebo terdekat yang mengarah ke air mancur. Zona Koleksi. Merupakan petak tanam yang berisi koleksi tanaman obat dan aromatik Balittro. Petak tanam ini memiliki nama petak masing- masing sehingga membedakan antara satu petak dengan petak yang lain. Di sini juga dapat dilakukan kegiatan berupa praktek budi daya oleh pengunjung yang dipandu oleh tenaga ahli.

6.3 Konsep Sirkulasi