Sumber daya manusia Lingkungan organisasi Latihan dan pengembangan Budaya kerja. Waktu Tugas Kedisiplinan

3.4. Definisi Operasional

Definisi operasional bertujuan untuk melihat sejauh mana variabel-variabel dari suatu faktor berkaitan dengan faktor lainnya. Dalam hal ini variabel yang diteliti terdiri dari:

3.4.1 Variabel Bebas X

Variabel bebas sering disebut sebagai variabel stimulus, predictor, atau antecendent. Variabel bebas merupakan variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubannya atau timbulnya variabel terikat Sugiyono, 2006:33. Dalam penelitian ini, variabel bebasnya adalah bisnis organisasi merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk mewujudkan perubahan pada individu atau komunitas yang tidak mencari keuntungan, tanpa ada perhatian terhadap hal-hal yang bersifat mencari laba. Bisnis organisasi menjadikan sumber daya manusia sebagai asset yang paling berharga, karena semua aktivitas organisasi ini pada dasar nya adalah dari, oleh dan untuk manusia. Adapun dimensi yang digunakan adalah:

1. Sumber daya manusia

Sumber daya manusia berkualitas sangat dibutuhkan saat ini guna meningkatkan daya saing. Karena sumber daya manusia merupakan bagian dari asset dan berfungsi sebagai modal non-material dan non-financial di dalam bisnis yang dapat diwujudkan potensinya secara fisik maupun non- fisik.

2. Lingkungan organisasi

Lingkungan organisasi sangat berpengaruh terhadap semangat dan keinginan berkerja karyawan, seperti tempat kerja, kenyamanan serta fasilitas yang di berikan dalam lingkungan kerja organisasi. Yang dapat berpengaruh terhadap efektifitas kinerja karyawan.

3. Latihan dan pengembangan

Pelatihan dan Pengembangan training and development adalah jantung dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kompetensi karyawan dan kinerja organisasi. Yang dapat berpengaruh meningkatnya kinerja karyawan .

4. Budaya kerja.

Budaya kerja merupaka sistem nilai, persepsi, prilaku dan keyakinan yang di anut oleh setiap karyawan. Tentang bagaimana kerja dan refleksinya dalam kegiatan organisasi individu seperti prilaku disiplin dan jujur, prilaku tegas, dan percaya diri yang berdampak terhadap efektifitas kerja karyawan terserbut.

3.4.2 Variabel Terikat Y

Menurut Sugiyono 2006:33 variabel terikat sering disebut sebagai variabel output, kriteria, konsekuen. Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah efektifitas kinerja karyawan. Menurut Hasibuan 2002:56 kinerja karyawan diukur dengan indikator :

1. Waktu

Ketepatan waktu dalam menyelesaikan suatu pekerjaan merupakan faktor utama. Semakin lama tugas yang dibebankan itu dikerjakan, maka semakin banyak tugas lain menyusul dan hal ini akan memperkecil tingkat efektivitas kerja karena memakan waktu yang tidak sedikit.

2. Tugas

Bawahan harus diberitahukan maksud dan pentingnya tugas-tugas yang di delegasikan kepada karyawan.

3. Kedisiplinan

Kedisiplinan karyawan dalam mematuhi peraturan – peraturan yang ada dan melaksanakan instruksi yang diberikan kepadanya dalam mencari tolok ukur kinerja.

4. Kreativitas