Kerangka Pikir KAJIAN PUSTAKA

sedangkan dalam penelitian ini adalah persepsi warga sekolah tentang penerapan peraturan 5 hari kerja.

C. Kerangka Pikir

Persepsi atau tanggapan dipengaruhi oleh panca indera seseorang dalam menilai sesuatu objek, sehingga banyak orang yang memberi tanggapan berbeda satu sama lain. Warga sekolah pun berbeda-beda dalam menanggapi penerapan peraturan 5 hari kerja pada lembaga pendidikan. Perbedaan persepsi yang pro kontra terkait penerapan peraturan 5 hari kerja akan berpengaruh pada manajemen kinerja warga sekolah. Perbedaan persepsi warga sekolah yang terjadi disebabkan oleh beberapa indikator. Indikator yang mempengaruhi perbedaan persepsi guru terkait penerapan peraturan 5 hari kerja yaitu adanya pengetahuan, perasaan, sikap, beban kerja dan jam kerja. Indikator yang mempengaruhi perbedaan persepsi karyawan tata usaha, satpam, dan tukang kebun terkait penerapan peraturan 5 hari kerja yaitu adanya pengetahuan, perasaan, sikap, beban kerja dan jam kerja. Indikator yang mempengaruhi perbedaan persepsi siswa terkait penerapan peraturan 5 hari kerja yaitu adanya pengetahuan, perasaan, sikap, beban belajar dan jam belajar. Indikator lain yang mempengaruhi persepsi tentang diterapkannya peraturan 5 hari kerja belum semua dapat terungkap, sehingga masalah tersebut masih perlu dikaji lagi. Kinerja warga sekolah sebagai tolak ukur dalam mengevaluasi berbagai macam peraturan yang diterapkan. Jika warga sekolah mempersepsikan penerapan peraturan 5 hari kerja sangat baik dan baik maka warga sekolah akan nyaman dalam bekerja dan belajar meskipun dengan berbagai macam peraturan yang telah ditetapkan. Sebaliknya, apabila warga sekolah mempersepsikan penerapan peraturan 5 hari kerja kurang baik sangat tidak baik maka akan tidak nyaman dalam bekerja dan belajar sehingga warga sekolah akan mengalami kesulitan dan kelelahan. Untuk memudahkan penelitian ini, maka digambarkan kerangka pikir sebagai berikut: Gambar 1. Skema Kerangka Pikir Persepsi warga sekolah terhadap penerapan peraturan 5 hari kerja yaitu sangat setuju, setuju, tidak setuju, dan sangat tidak setuju Permasalahan yang dihadapi warga sekolah: 1. Guru SMK Negeri 1 Cilacap mengalami kesulitan mengatur waktu kerja baik di rumah maupun di sekolah karena jam kerja yang melebihi batas jam kerja efektif. 2. Kurangnya kompensasi tambahan bagi karyawan karena jam kerja yang lama. 3. Siswa mengalami kesulitan dalam mengatur waktu belajar baik di sekolah maupun di rumah dengan diberlakukakannya peraturan 5 hari sekolah. Indikator Persepsi Guru: 1.Pengetahuan 2.Sikap 3.Perasaaan 4.Beban kerja 5.Jam kerja Indikator Persepsi Karyawan: 1.Pengetahuan 2.Sikap 3.Perasaaan 4.Beban kerja 5.Jam kerja Indikator Persepsi Siswa: 1.Pengetahuan 2.Sikap 3.Perasaaan 4.Beban belajar 5.Jam belajar

D. Pertanyaan Penelitian