Metode Pengambilan Sampel KERANGKA PEMIKIRAN

Tabel 3 Daftar indikator dan parameternya lanjutan No Indikator Parameter 2. Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan wisata Faktor yang mempengaruhi kunjungan responden Y= Frekuensi kunjungan per tahun X 1 =Pendapatan responden Rp\tahun X 2 =Biaya perjalanan individu Rp X 3 =Umur responden tahun X 4 =Jarak tempuh Km X 5 =Jumlah tanggungan responden orang 3. Dampak ekonomi dari timbulnya kegiatan wisata Perubahan pendapatan Pendapatan yang diakibatkan dari pengeluaran yang dikeluarkan oleh wisatawan, unit usaha, dan tenaga kerja

4.5.1 Analisis Karakteristik Pengunjung

Analisis karakteristik pengunjung Floating Market Lembang dianalisis dan diidentifikasi secara deskriptif. Karakteristik tersebut dapat menggambarkan faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan pengunjung untuk kawasan wisata. Metode deskriptif menurut Whitney 1960 dalam Nazir 2003, merupakan pencarian fakta dengan interpretasi yang tepat. Metode analisis ini digunakan untuk menjawab hampir seluruh tujuan penelitian yang dilakukan. Penjelasan secara deskriptif berdasarkan informasi dan data yang diperoleh melalui hasil wawancara dan pengamatan langsung.

4.5.2 Faktor –Faktor Sosial Ekonomi dari Permintaan Wisata Floating

Market Lembang Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan wisata Floating Market Lembang diidentifikasi dengan menggunakan pendekatan biaya perjalanan. Metode ini merupakan pendekatan untuk menilai barang dan jasa yang tidak memiliki harga seperti lingkungan, taman umum, dan tempat rekreasi. Inti dari pendekatan ini adalah bahwa biaya perjalanan ke suatu tempat wisata akan mempengaruhi frekuensi kunjungan yang dilakukan seseorang. Pendugaan faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan ke tempat wisata Floating Market Lembang tiap individu per tahun kunjungan, yaitu: Y = b + b 1 X 1 + b 2 X 2 + b 3 X 3 + b 4 X 4 + b 5 X 5 + b 6 X 6 + ε Dimana: Y = Frekuensi kunjungan per tahun ke Floating Market Lembang jumlah kunjungantahun X 1 = Pendapatan responden rupiahtahun X 2 = Biaya perjalanan responden dari rumah ke lokasi wisata rupiah X 3 = Umur responden tahun X 4 = Jarak tempuh ke Floating Market Lembang km X 5 = Jumlah tanggungan responden orang X 6 = Dummy lingkungan di Floating Market Lembang ε = Error term b1-b6 = Koefisien regresi untuk faktor X 1 -X 6 Variabel di atas dipilih berdasarkan teori penelitian terdahulu dan observasi di lapangan. Data yang telah dikumpulkan penelitian ini diolah dengan menggunakan program SPSS 16.0 untuk membentuk model regresi berganda.

4.5.3 Analisis Regresi Berganda

Analisis regresi linier berganda digunakan untuk mengukur pengaruh antara lebih dari satu variabel prediktor variabel bebas terhadap variabel terikat. Asumsi model regresi linier berganda sangat mirip dengan asumsi model regresi linier sederhana, yaitu: 1. Spesifikasi model ditetapkan dalam persamaan: Y = + 1 X 1 i + 2 X 2 i + 3 X 3 i + … + k X k i + εi 2. Peubah X k merupakan peubah non-stokastik fixed, artinya sudah ditentukan, bukan peubah acak. Selain itu tidak ada hubungan linier sempurna antar peubah bebas X k . a. Komponen sisaan εi mempunyai nilai harapan sama dengan nol, dan ragam konstan untuk semua p engamatan i. Eεi = 0 dan Var εi = σ 2 . b. Tidak ada hubungan atau tidak ada korelasi antar sisaan εi sehinggan Cov εi, εj = 0 untuk i ≠ j.