Sistematika Penulisan Pengertian Peramalan

Harga α terletak antara 0 dan 1. Persamaan umum yang digunakan dalam peramalan adalah : t t t F X F α α − + = + 1 1 di mana : F t+1 : ramalan untuk periode waktu t + 1 X t : data pada periode waktu t F t : ramalan untuk periode waktu t

1.6 Sistematika Penulisan

Adapun sistematika penulisan yang akan dikemukakan dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut :

BAB 1 : Pendahuluan

Bab ini menjelaskan tentang latar belakang masalah, maksud dan tujuan penelitian, perumusan masalah, batasan masalah, metode penelitian dan sistematika penulisan.

BAB 2 : Landasan Teori

Bab ini menjelaskan tentang pengertian dan demografi, sumber-sumber data kependudukan, faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan penduduk dan juga model yang digunakan untuk proyeksi ramalan serta atribut yang mendukung perhitungan dalam kependudukan, dan juga atribut-atribut yang mendukung perhitungan laju pertumbuhan ekonomi, dan perhitungan PDRB. Universitas Sumatera Utara

BAB 3 : Gambaran Umum Tempat Riset

Bab ini memaparkan tentang sejarah singkat tempat riset yaitu Badan Pusat Statistik BPS, visi dan misi BPS, sejarah singkat Kabupaten Labuhanbatu, dan juga visi dan misi Kabupaten Labuhanbatu.

BAB 4 : Analisa dan Evaluasi

Bab ini menjelaskan tentang perhitungan yang dilakukan untuk memproyeksikan jumlah penduduk di tahun-tahun yang akan datang, persentase perubahan penduduk, dan melihat struktur penduduk dari hasil gambaran penduduk pada tahun 2008-2012, menghitung laju pertumbuhan perekonomian penduduk, dan juga menghitung PDRB Kabupaten Labuhanbatu.

BAB 5 : Implementasi Sistem

Bab ini memaparkan tentang implementasi sistem yang digunakan untuk analisis penelitian.

BAB 6 : Kesimpulan dan Saran

Bab ini merupakan penutup yang berisi kesimpulan yang diambil setelah pengolahan data dan analisa perhitungan serta saran-saran yang berupa masukan-masukan yang mungkin dapat bermanfaat untuk masa yang akan datang. Universitas Sumatera Utara BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Peramalan

Menurut Assauri peramalan adalah kegiatan untuk memperkirakan apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Sedangkan ramalan adalah suatu situasi atau kondisi yang diperkirakan akan terjadi pada masa yang akan datang. Ramalan tersebut ada bermacam-macam cara yaitu Metode Pemulusan Eksponensial atau Rata-Rata Bergerak, Metode Box Jenkins, dan Metode Regresi, semuanya dikenal dengan metode peramalan. Metode peramalan adalah cara untuk memperkirakan secara kuantitatif apa yang akan terjadi pada masa yang akan datang dengan dasar data yang relevan pada masa lalu. Baik tidaknya suatu peramalan yang disusun, di samping ditentukan oleh metode yang digunakan, juga ditentukan baik tidaknya informasi yang digunakan. Jika informasi yang digunakan tidak dapat meyakinkan, maka hasil peramalan yang disusun juga akan sukar dipercaya akan ketepatannya.

2.2 Kegunaan dan Peran Peramalan