Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Teknik Pengumpulan Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik yang dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara kualitas tidur dengan daya konsentrasi pada mahasiswa angkatan 2009 Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Pendekatan yang digunakan pada adalah cross sectional study, dimana tiap subjek hanya diobservasi satu kali dan pengukuran variabel subjek dilakukan pada saat pemeriksaan tersebut Sastroadmoro, 2011.

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian telah dilaksanakan pada bulan September-Oktober 2012 di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Medan. 4.3. Populasi dan Sampel 4.3.1. Populasi Populasi target penelitian adalah seluruh mahasiswa angkatan 2009 tahun ajaran 20112012 di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Medan. Populasi terjangkau penelitian adalah mahasiswa angkatan 2009 yang ditemui dan bersedia berpartisipasi dalam penelitian.

4.3.2. Sampel

Sampel pada penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik quota sampling, dimana jumlah sampel ditetapkan terlebih dahulu dan menjadi dasar pengambilan sampel yang dibutuhkan Notoadmodjo, 2010. Total sampel yang diperlukan dihitung menggunakan rumus data proporsi : uji hipotesis satu populasi Wahyuni, 2007 : n = { Z 1- α2 √P0 1-P0 + Z 1- β √Pa 1-Pa} 2 Pa-P0 2 Universitas Sumatera Utara = {1,96 √ 0,5 1-0,5 + 0,842 √ 0,3 1-0,3} 2 0,3-0,5 2 = {1,96 √ 0,5 0,5 + 0,842 √ 0,3 0,7} 2 -0,2 2 = {1,96 √ 0,25 + 0,842 √ 0,21} 2 0,04 = {0,98 + 0,38} 2 0,04 = 46,24 Keterangan : n = besar sampel minimun Z 1- α2 = nilai distribusi normal baku tabel Z pada α tertentu = 1,96 Z 1- β = nilai distribusi normal baku tabel Z pada β tertentu = 0,842 80 P0 = proporsi di populasi = 0,5 Pa = perkiraan proporsi di populasi = 0,3 Pa-P0 = perkiraan selisih proporsi yang diteliti dengan proporsi di populasi Maka, didapatkan bahwa jumlah sampel adalah 46 orang.

4.3.3. Kriteria Inklusi dan Eksklusi

Kriteria inklusi yang digunakan dalam penelitian ini adalah : a. Mahasiswa angkatan 2009 yang aktif dalam perkuliahan dan bersedia menjadi responden. Kriteria eksklusi yang digunakan dalam penelitian ini adalah : a. Memiliki gangguan tidur Insomnia. b. Mahasiswa yang stress. Universitas Sumatera Utara

4.4. Teknik Pengumpulan Data

Data dikumpulkan adalah data primer yang didapat secara langsung dari responden dengan menggunakan teknik wawancara mendalam, dimana subjek diwawancarai secara individual dan mengarah pada masalah tertentu secara detail Sastroasmoro, 2011. Selain wawancara, responden juga akan diuji daya konsentrasinya dengan menggunakan stroop test. Pada awalnya, responden akan diwawancarai dengan paduan Stress Questionnaire Lampiran untuk menentukan apakah responden stres ataupun tidak. Bila responden tidak stres, maka wawancara akan dilanjutkan untuk mengetahui kualitas tidur mereka. Bila stres, maka wawancara akan dihentikan. Wawancara akan dipandu oleh Pittsburgh Sleep Quality Index, kuesioner yang telah divalidasi dan digunakan secara internasional untuk menilai kualitas tidur individu. Kuesioner tersebut memiliki 7 komponen penilaian, dimana setiap komponen tersebut memiliki nilai 0-3 yang akan dijumlahkan secara keseluruhan Lampiran 4. Stroop test merupakan salah satu permainan asah otak yang menguji daya konsentrasi seseorang. Stroop test terdiri dari kartu-kartu yang berisikan sebuah kata dalam berbagai warna dalam setiap kartunya Lampiran 5. Dalam pengujiannya, responden akan diminta untuk menyebutkan kata yang tertulis dan warna tulisan yang tertera dalam kartu, bukan hanya kata yang tertulis dalam kartu. Kemudian waktu keduanya diukur dan dikurangkan untuk mendapatkan interference score.

4.5. Pengolahan dan Analisis Data