Pertanyaan Penelitian KAJIAN PUSTAKA

46

C. Subjek Penelitian

Subjek penelitian didasarkan pada tujuan penelitian, dengan harapan untuk memperoleh informasi yang sebanyak-banyaknya, dengan demikian peneliti mengobservasi terlebih dahulu situasi sosial lokasi penelitian. Subjek penelitian dalam penelitian ini meliputi 7 keluarga pedagang kaki lima, yang terdiri dari; dua pedagang kaset, tiga pedagang makanan, dan dua pedagang aksesoris. Selain tujuh subjek penelitian di atas, penulis juga membutuhkan informan pendukung untuk melengkapi informasi para subjek di atas, informan pendukung dalam penelitian ini antara lain adalah; Pengurus paguyuban pedagang kaki lima di sepanjang jalan Jendral Sudirman, Purbalingga.

D. Sumber dan Metode Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis data dilakukan bersama dengan pengumpulan data, adapun metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah sebagai berikut:

1. Observasi

Pengamatan dilakukan sejak awal penelitian dengan mengamati keadaan fisik lingkungan maupun diluar lingkungan itu sendiri. Dengan pengamatan akan diperoleh manfaat seperti dikemukakan oleh Patton yang dikutip oleh Nasution 2003, yaitu: a. Dengan berada dalam lapangan akan lebih memahami konteks data dalam keseluruhan situasi. Jadi peneliti dapat memperoleh pandangan holistik. 47 b. Pengamatan langsung memungkinkan peneliti menggunakan pendekatan induktif, jadi tidak dipengaruhi konsep-konsep atau pandangan sebelumnya. c. Peneliti dapat melihat yang kurang atau tidak diamati oleh orang yang telah lama berada dalam lingkungan tersebut, karena telah dianggap bisa dan tidak terungkap dalam wawancara. d. Peneliti dapat mengemukakan hal-hal di luar persepsi responden, sehingga peneliti memperoleh gambaran yang lebih komprehensif. e. Di lapangan peneliti tidak hanya dapat mengembangkan pengamatan akan tetapi juga memperoleh kesan-kesan pribadi. Misalnya situasi sosial. Metode ini digunakan untuk memperoleh data atau informasi yang lebih lengkap, lebih mendalam dan terperinci, maka dalam melakukan pengamatan dilaksanakan melalui observasi partisipasi terutama pada saat berlangsung kegiatan pengasuhan anak pada keluarga pedagang kaki lima. Data-data atau informasi yang diperoleh melalui pengamatan selanjutnya dituangkan dalam suatu tulisan. Observasi dilaksanakan selama 1 hari untuk satu keluarga, dengan alasan keterbatasan waktu dan penulis menganggap pengumpulan data cukup dalam waktu tersebut. Setiap observasi, peneliti menggunakan buku catatan. Observasi dilakukan pada kegiatan pola pengasuhan anak di keluraga pedagang kaki lima. Observasi dilakukan untuk mengumpulkan data mengenai bagaimana pengasuhan anak pada keluarga pedagang kaki lima, faktor-