Observasi Teknik Pengumpulan Data

52

b. Visi dan misi TK Negeri 1 Sleman

Visi yang diusung oleh TK Negeri 1 Sleman yaitu terwujudnya prestasi yang unggul berdasarkan iman dan taqwa. Visi ini tersirat dalam proses pembelajaran, strategi dan metode pembelajaran, aturan, dan pembiasaan yang berlaku di TK negeri 1 Sleman. TK Negeri 1 Sleman juga memiliki misi untuk mewujudkan visinya yaitu CD-6-01: 1 Meningkatkan pembelajaran dalam bidang akademik 2 Meningkatkan pembelajaran dalam bidang seni 3 Meningkatkan pembelajaran dalam bidang olah raga 4 Meningkatkan pembelajaran dalam bidang agama 5 Membiasakan warga sekolah untuk berperilaku sopan 6 Membiasakan warga sekolah untuk hidup bersih 7 Membiasakan warga sekolah untuk berdoa sebelum dan sesudah melakukan pekerjaan 8 Menumbuhkembangkan warga sekolah untuk saling menyayangi 9 Meningkatkan sarana prasarana untuk pelaksanaan ibadah di sekolah Berdasarkan visi dan misi tersebut TK Negeri 1 Sleman memiliki tujuan yaitu mencapai prestasi yang unggul, dengan memperhatikan aspek perkembangan anak berlandaskan cinta lingkungan, berbudi luhur, iman, dan taqwa. 53

c. Sarana dan prasarana

Sarana dan prasarana di TK Negeri 1 Sleman terdiri dari fasilitas umun dan fasilitas kelas. Fasilitas umum merupakan sarana dan prasarana yang ada di TK Negeri 1 Sleman secara keseluruhan yang dapat digunakan oleh seluruh warga sekolah. Fasilitas kelas adalah seluruh sarana prasarana yang ada di dalam masing-masing kelas dan digunakan untuk menunjang proses pembelajaran. Adapun sarana dan prasarana tersebut: 1 Sarana dan prasarana umum. Sarana dan prasarana umum dapat digunakan oleh seluruh warga sekolah yang meliputi anak, kepala sekolah, guru, karyawan, orang tua wali dan warga masyarakat di sekitar sekolah TK Negeri 1 Sleman. Sarana prasarana TK Negeri 1 Sleman meliputi ruang kelas, kantor kepala TK, kantor guru, ruang gugus, kantor TU, perpustakaan, UKS, mushola, dapur, kamar mandi, tempat cuci tangan, aula, gudang, halaman, tempat parkir, ruang tunggu, APE indoor, APE out door, dan papan pengumuman.