Kegunaan Teoritis Kegunaan Praktis
                                                                                14 hasil belajar pada setiap  akhir pembelajaran.  Nilai  yang diperoleh siswa
menjadi  acuan  untuk  melihat  penguasaan  siswa  dalam  menerima  materi pelajaran sedangkan Djamarah dan Zain 2006: 65  hasil belajar adalah
apa yang diperoleh siswa setelah dilakukan aktifitas belajar.
Mulyasa  2008:  76  mengungkapkan  bahwa  hasil  belajar  merupakan prestasi  belajar  siswa  secara  keseluruhan  yang  menjadi  indikator
kompetensi  dan  derajat  perubahan  prilaku  yang  bersangkutan. Kompetensi yang harus dikuasai siswa perlu dinyatakan sedemikian rupa
agar dapat dinilai sebagai wujud hasil belajar siswa  yang mengacu pada pengalaman langsung.
Hasil  belajar  adalah  terjadinya  perubahan  tingkah  laku  pada  diri seseorang yang dapat diamati dan diukur bentuk pengetahuan, sikap dan
keterampilan.  Perubahan  tersebut  dapat  diartikan  sebagai  terjadinya peningkatan  dan  pengembangan  yang  lebih  baik  sebelumnya  yang  tidak
tahu menjadi tahu Hamalik, 2003: 155.
Hasil  Belajar  menurut  Sudjana  2000:  7  merupakan  suatu  kompetensi atau  kecakapan  yang  dapat  dicapai  oleh  siswa  setelah  melalui  kegiatan
pembelajaran  yang  dirancang  dan  dilaksanakan  oleh  guru  di  suatu sekolah  dan    kelas  tertentu.  Sedangkan  menurut  Sudjana  yang  dikutip
oleh  Wahab  2009:  24  membagi  lima  kategori  hasil  belajar  yaitu informasi verbal, keterampilan intelektual, kognitif, sikap dan motorik.
15 Berdasarkan  pendapat  para  ahli  tersebut  maka  hasil  belajar  adalah
kemampuan-kemampuan  yang  dimiliki  siswa  setelah  menerima pengalaman  belajarnya.  Kemampuan-kemampuan  tersebut  mencakup
aspek  kognitif,  afektif  dan  psikomotorik.  Hasil  belajar  dapat  dilihat melalui  kegiatan  evaluasi  yang  bertujuan  untuk  mendapatkan  data
pembuktian  yang  akan  menunjukkan  tingkat  kemampuan  siswa  dalam mencapai tujuan pembelajaran.
Prinsip  yang  mendasari  penilaian  hasil  belajar  yaitu  untuk  memberi harapan  bagi  siswa  dan  guru  untuk  dapat  meningkatkan  kualitas
pembelajaran. Kualitas dalam arti siswa menjadi pembelajar yang efektif dan  guru  menjadi  motivator  yang  baik.  Dalam  kaitan  dengan  itu,  guru
dan pembelajar dapat menjadikan informasi hasil penilaian sebagai dasar dalam  menentukan  langkah-langkah  pemecahan  masalah,  sehingga
mereka dapat memperbaiki dan meningkatkan belajarnya. Faktor  faktor  yang  mempengaruhi  prestasi  belajar  hasil  belajar
menurut Rasyid, 2008: 67 yaitu. 1.  Faktor bahan atau hal yang dipelajari
Bahan  atau  hal  yang  dipelajari  ikut  menentukan  bagaimana proses  pembelajaran  dapat  berlangsung,  dan  bagaimana
hasilnya agar dapat sesuai dengan yang diharapkan.
2.  Faktor lingkungan Faktor lingkungan terdiri dari.
a.  Lingkungan alami Yang  dimaksud  dengan  lingkungan  alami  adalah  keadaan
lingkungan disekitar siswa  yang dapat  mempengaruhi hasil belajar, seperti temperatur udara dan kelembaban.
b.  Lingkungan sosial Lingkungan  sosial  yang  baik  yang  berwujud  manusia
maupun  hal  hal  lain  akan  berpengaruh  langsung  dalam proses dan hasil belajar siswa.
                                            
                