Perkembangan Fisik Perkembangan Emosi Perkembangan Sosial Perkembangan Moral

29

a. Perkembangan Fisik

Masa remaja ditandai dengan percepatan pertumbuhan fisik, sebagaimana anak laki-laki tumbuh sebagai khas bentuk laki-laki dan juga anak perempuan yang tumbuh sebagai bentuk perempuan. b. Perkembangan Kognisi Perkembangan kognisi manusia pada usia 13 tahun keatas merupakan perkembangan kognisi penyempurnaan, jadi secara tidak langsung pada masa remaja merupakan masa dimana perkembangan kognitif seseorang telah sempurna dan proporsional.

c. Perkembangan Emosi

Pada perkembangan emosi terjadi ketegangan emosi atau yang biasa disebut masa badai topan, masa tersebut menggambarkan keadaan emosi remaja yang tidak menentu, tidak stabil dan meledak-ledak.

d. Perkembangan Sosial

Pada usia remaja pergaulan dan interaksi sosial dengan teman sebaya beertambah luas dibandingkan masa-masa sebelumnya termasuk pergaulan dengan lawan jenis.

e. Perkembangan Moral

Perkembangan moralitas merupakan suatu hal yang penting bagi perkembangan sosial dan kepribadian seseorang. Perkembangan norma dan moralitas sangat berhubungan dengan kata hati atau hati nurani. Seperti yang telah dijelaskan di atas mengenai remaja dan perkembangannya, masa remaja merupakan periode yang penting dalam 30 kehidupan seseorang. Hal tersebut berarti bahwa segala sesuatu yang terjadi pada masa remaja ini akan memberikan dampak secara langsung terhadap sikap dan perilaku bagi kehidupannya dimasa yang akan datang. Dampak tersebut berupa dampak fisik maupun psikologis remaja itu sendiri. Perkembangan emosi remaja yang tidak stabil juga akan mempengaruhi pembentukan kepribadian seorang remaja tersebut. Maka akan sangat penting apabila remaja mulai ditanamkan sikap empati, sebab tingkat empati seorang remaja juga akan berpengaruh terhadap tindakan-tindakan moralnya. Moral seorang remaja tersebut mencakup semua sikap dan perilakunya, dan sikap serta perilaku pada masa remaja tersebut akan mempengaruhi kehidupannya dimasa selanjutnya maupun masa yang akan datang.

D. Peningkatan Sikap Empati Melalui Teknik Photovoice