Kesimpulan SIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

1.1 Kesimpulan

1. Berdasarkan pada analisis SWOT kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman bahwa kekuatan yang dimiliki oleh PT. Socfindo Medan yaitu, lokasi yang strategis, harga yang mampu bersaing, begitu juga dengan promosi yang ditawarkan secara spesifik, sehingga kekuatan yang dimiliki oleh kemasan produk yang berkualitas, karyawan mampu menangani lebih dari satu keahlian, pemilik perusahaan yang mampu melakukan audit dan produk yang ditawarkan menarik minat pembeli. 2. Kelemahan yang dimiliki oleh perusahaan yaitu karyawan PT. Socfindo Medan semua loyal dan pendidikannya S1 semua bidang. Promosi kurang, harganya lebih mahal, biaya produksi fluktuatif, pengawasan karyawan pun kurang dan pengendalian mutu CPO masih dilakukan secara manual. 3. Peluang yang dimiliki oleh PT. Socfindo Medan yaitu perkembangan daya beli masyarakat yang semakin meningkat, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, kepercayaan dan hubungan dengan pelanggan berjalan dengan baik, tampilan dari bibit dan benih sawit dimana-mana sama, tersedianya bahan baku dengan kualitas terbaik dan produk sawit dan karet ramah lingkungan. Strategi yang diterapkan perusahaan berupa penetrasi pasar dan pengembangan produk berupa kerjasama dan kontak langsung penjualan online atau menghubungidatang langsung ke perusahaan. Kemudian strategi bersaing yakni dengan mengoptimalkan, mempertahankan, meningkatkan kualitas CPO dan karet, dan memperkuat Universitas Sumatera Utara sistem pemasaran dan kualitas SDM. Terakhir strategi promosi berupa periklanan dan informasi layanan secara online. 4. Ancaman yang dihadapi oleh PT. Socfindo Medan yaitu fluktuasi kondisi perekonomian global, pedagangan bebas, persaingan dengan produsen lain, sudah semakin ketatnya pesaing baru pada jenis produk yang sama, begitu juga dengan fluktuasi harga bahan baku dan perusahaan melakukan penjualan online. 5. Strategi pemasaran yang dilakukan perusahaan PT. Socfindo Medan sudah baik namun promosinya masih kurang maksimal. Berdasarkan matriks SWOT maka dapat disimpulkan beberapa pengembangan melalui pertimbangan faktor internal dan eksternal perusahaan yang dapat bermanfaat bagi kemajuan PT. Socfindo Medan.

1.2 Saran