Potensi Kepariwisataan Kabupaten Karo

Rando Sembiring : Peranan Pramuwisata Dalam Pengembangan Kepariwisataan Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009 Dalam pemikiran kepercayaan masyarakat Karo peranan guru dukun sangat penting, karena dia dipercaya dapat membantu mengatasi penyakit, membaca hari dan bulan baik, memanggil roh atau arwah orang yang sudah meninggal, memanggil hujan, mengusir roh begu yang jahat, dan lain-lain. Semua hal kepercayaan dan religi ini sejak zaman dahulu terus berkembang sampai sekarang, walau hanya sebagian pemikiran akan kepercayaan ini terutama bagi para pemeluk agama, akan tetapi membawa perpecahan ataupun keretakan di dalam kehidupan masyarakat Karo tersebut.

3.3 Potensi Kepariwisataan Kabupaten Karo

Kabupaten Karo adalah salah satu dari ketujuh belas Kabupaten di Sumatera Utara yang memiliki potensi kepariwisataan yang cukup berpotensi dan banyak. Daerah ini berhawa sejuk yang dikelilingi oleh Bukit Barisan dan memiliki pemandangan yang sangat menarik untuk dinikmati bagi turis asing maupun domestik. Di Kabupaten Karo terdapat dua gunung berapi yang masih aktif yaitu Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung yang banyak dikunjungi oleh para turis lokal maupun mancanegara. Potensi kepariwisataan yang dimiliki oleh Kabupaten Karo adalah sebagai berikut : 1. Berastagi Berastagi merupakan tujuan wisata utama di Tanah Karo yang terletak di ketinggian sekitar 4.594 kaki dari permukaan laut dikelilingi barisan gunung- gunung, memiliki udara yang sejuk dari hamparan perladangan pertaniannya yang Rando Sembiring : Peranan Pramuwisata Dalam Pengembangan Kepariwisataan Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009 indah,luas, hijau. Brastagi merupakan daerah tujuan wisata yang memiliki fasilitas lengkap di Tanah Karo, seperti hotel berbintang, restoran, golf dan lain-lain sampai kepada hotel yang tarifnya relatif dapat terajngkau. Brastagi juga dikenal dengan julukan kota “Markisa Jeruk Manis”. Dari kota “Markisa Jeruk Manis” Brastagi, para pengunjung akan menikmati pemandangan yang indah ke arah pegunungan yang masih aktif, yaitu Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung. Untuk mendaki Gunung Sibayak yang indah itu diperlukan waktu 3 sampai 4 jam perjalanan untuk melihat kekayaan alam di dalamnya baik flora maupun faunanya. Selain buah-buahan, Berastagi juga terkenal sebagai penghasil berbagai jenis sayur-sayuran, buah-buahan dan bunga-bunga. Di kota Berastagi dilaksanakan beberapa peristiwa pariwisata antara lain “Pesta Bunga Buah” dan festival kebudayaan “Pesta Menjuah-juah” yang diadakan setiap tahun. Tanah Karo juga memiliki tradisi yang telah turun-temurun dilakukan yaitu “Kerja Tahun” yang diselenggarakan setiap tahun oleh orang-orang Karo yang tinggal di daerah tersebut ataupun yang sudah merantau datang kembali ke perkampungan yang memiliki hubungan keluarga untuk saling berkunjunga dan bersilahturahmi. Pesta buah dan Bunga dilaksanakan pada Bulan Maret setiap tahunnya. Pada festival ini kita dapat melihat beraneka ragam bunga dan buah dipamerkan yang dihasilkan dari setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Karo. Selain itu pakaian tradisional Karo juga dipertunjukkan pada festival ini. Pesta Menjuah-juah yang dilaksanakan pada Bulan Mei yang mana segala Kebudayaan Karo serta cerita-cerita zaman dahulu dan Vocal Groupnya diperlombakan. Rando Sembiring : Peranan Pramuwisata Dalam Pengembangan Kepariwisataan Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009 Kegiatan-kegiatan lain yang sering dilakukan oleh para wisatawan adalah hiking, fishing, dan refreshing. Pada hari Minggu kota Berastagi padat dikunjungi oleh wisatawan nusantara terutama dari kota Medan yang mana ingin berakhir Minggu di kota ini. Biasanya mereka melakukan kegiatan shopping bunga, buah, dan sayuran. Salah satu kegiatan pariwisata yang digemari wisatawan usia produktif adalah pendakian gunung, jalan lintas hutan jungle track dan kemping campingground. Di Berastagi juga terdapat layanan pariwisata informasi wisata yang siap memberikan informasi – informasi tentang objek dan daya tarik wisata yang ada di Kabupaten Karo. Selain itu juga tersedia taxi rental untuk melakukan perjalanan Sightseeting dan sado untuk melakukan perjalanan di sekitar kota Berastagi. Angkutan sado yang merupakan kenderaan langka untuk mengangkut penumpang dalam kota seperti dari Berastagi ke Gundaling atau ke hotel dan lain-lain. Kereta sado ini sangat diminati oleh wisatawan domestik, masyarakat, dan wisatawan mancanegara. Di Berastagi juga banyak terdapat sarana akomodasi, restoran, souvenir shop dengan pelayana yang cukup memadai. Bukit Kubu adalah salah satu hotel di Berastagi yang memiliki asitektur peninggalan zaman kolonial yang mempunyai arena atau lapangan golf, tennis dan kebun bunga yang indah. Bukit Kubu sering dikungjungi oleh turis-turis dari Eropa khususnya wisatawan asal Belanda, untuk berakhir pekan dan untuk mengenang keadaan zaman Kolonial I masa lalu. Rando Sembiring : Peranan Pramuwisata Dalam Pengembangan Kepariwisataan Di Kabupaten Karo, 2009. USU Repository © 2009

2. Pesta Tahunan Kerja Tahunan

Yaitu aktivitas tradisi turun-temurun yang dilaksanakan oleh masyarakat Karo. Biasanya diselenggarakan sehabis panen setiap tahun yang mempunyai tujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan, khususnya yang sudah berada di luar desa yang menyelenggarakan pesta tahunan ini. Biasanya pesta ini diadakan pada bulan Januari, Juli, Agustus, dan Oktober.

3. Danau Laut Kawar

Danau Lau Kawar terletak 27 km dari Berastagi dan berada di kaki Gunung Sinabung yang memiliki panorama yang indah dengan airnya yang jernih dan dingin dan dikelilingi atau ditumbuhi hutan belantara yang lebat dengan padang rumput hijau yang luas. Kegiatan yang sering dilakukan wisatawan lokal maupun mancanegara di tempat ini adalah hicking, fishing, dan menikmati matahari terbenam sanset.

4. Tanam Hutan Raya Tahura Bukit Barisan

Tahura Bukit Barisan terletak 4 km dari kota Berastagi merupakan sebuah taman yang mempunyai kebun binatang dan pondok-pondok wisata untuk para pengunjung serta tersedia gajah tungangan untuk anak-anak. Jalan setapak menuju hutan juga tersedia untuk pengunjung yang ingin meneliti atau sekedar melihat tumbuh-tumbuhan hutan, anggrek liar, pakis besar, kayu-kayu liar yang ditutupi lumut dan jamur, serta berbagai jenis kupu-kupu, kera, dan lain-lin. Tahura Bukit Barisan merupakan tempat yang menyenangkan untuk melepas d kepenatan dalam perjalanan ke Berastagi atau Tanah Karo. Taman ini dilengkapi oleh restoran serta