dapat dilihat bahwa jumlah pendapatan anggaran tahunan di DISPENDA Provinsi Sumatera Utara Jl.S.Mangaraja dari tahun 2007 sampai tahun 2008 telah
mencapai target yang ditetapkan oleh pemerintah. Namun pada tahun 2009 terdapat penurunan realisasi dari target yang telah ditetapkan oleh pusat sebanyak
Rp. 231.022.120.969,00. Terdapat penurunan realisasi yang relatif besar pada tahun 2009, oleh karena itu DISPENDA dengan sangat terpaksa harus
menurunkan target sebesar Rp. 355.005.219.000 dari tahun sebelumnya, karena didasari oleh lemahnya penerimaan pajak daerah. Maka dalam hal ini DISPENDA
harus mengantisipasi masalah tersebut sejak awal dan mencari penyebab terjadinya penurunan sehingga masalah tersebut dapat diatasi.
Berdasarkan pertimbangan tersebut peneliti tertarik untuk meneliti hal ini
dengan judul penelitian “Pengaruh Seleksi dan Penempatan Karyawan Terhadap Produktivitas Kerja pada Dinas Pendapatan Daerah DISPENDA
Sumatera Utara”
B. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang ada, maka perumusan masalah dalam
penelitian ini adalah : “Apakah seleksi dan penempatan karyawan berpengaruh terhadap peningkatan produktivitas kerja pada Dinas
Pendapatan Daerah DISPENDA Provinsi Sumatera Utara, Medan.
C. Kerangka Konseptual
Universitas Sumatera Utara
Seleksi X1
Seleksi adalah kegiatan suatu perusahaan untuk dapat memilih karyawan yang paling tepat dari calon-calon yang dapat ditariknya. Proses seleksi ini
penting karena melalui proses ini akan dipilih karyawan yang mempunyai kemampuan yang tepat, sesuai dengan yang diperlukan organisasi. Penempatan
adalah Suatu proses penyesuain karyawan berdasarkan bakat dan kemampuan terhadap suatu pekerjaan.
Karyawan yang produktif adalah salah satu indikator yang menunjukkan berhasilnya suatu proses seleksi dan penempatan yang dilakukan organisasi
Nitisemito,2000. Penempatan karyawan yang benar dan efektif harus memperhatikan hal lainnya yang dapat mendukung karyawan untuk bekerja lebih
produktif dan optimal seperti kemampuan kerja dengan jenis pekerjaan yang ditawarkan. Sulistiyani Rosidah 2003 menyatakan untuk mencapai
produktivitas yang tinggi perlu dilakukan penataan, terutama penataan MSDM kepegawaian, melalui melakukan seleksi dan penempatan yang benar dan
efektif. Karyawan sangat berpengaruh terhadap tercapainya produktivitas, Siagian 2002 mengatakan Peningkatan produktivitas kerja hanya mungkin dilakukan
oleh manusia, Oleh karena itu tenaga kerja merupakan faktor penting dalam mengukur produktivitas.
Berdasarkan uraian diatas, maka dapat digambarkan kerangka konseptual penelitian sebagai berikut:
Universitas Sumatera Utara
Penempatan X2
Produktivitas kerja Y
Gambar 1.1 : Kerangka Konseptual Sumber : Nitisemito 2000 diolah
D. Hipotesis
Berdasarkan perumusan masalah yang dikemukakan diatas, hipotesis penelitian yang dapat dirumuskan adalah “ Seleksi dan penempatan karyawan
berpengaruh terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan”.
E. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian