Pengertian Posyandu Lansia Tujuan Posyandu Lansia Sasaran Pembinaan Posyandu Lansia

2.3. Posyandu Lansia

2.3.1 Pengertian Posyandu Lansia

Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan bersumberdaya masyarakat UKBM yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat guna memberdayakan masyarakat dengan menitikberatkan pelayanan pada upaya promotif dan preventif. Pemberdayaan masyarakat dalam menumbuhkembangkan posyandu lansia merupakan upaya fasilitas agar masyarakat mengenal masalah yang dihadapi, merencanakan dan melakukan upaya pemecahannya dengan memanfaatkan potensi setempat sesuai situasi, kondisi kebutuhan setempat Dinkes Provinsi Sumatera Utara, 2007. Beberapa pendekatan yang dapat digunakan dalam pembentukan posyandu lansia, misalnya mengembangkan kelompok-kelompok yang telah ada seperti kelompok arisan lansia, kelompok pengajian, kelompok senam lansia dan lain-lain Depkes RI,2004.

2.3.2 Tujuan Posyandu Lansia

Membudayakan hidup sehat, mawas diri, menyediakan layanan kesehatan yang mudah dijangkau dan murah dilaksanakan Maryam, 2010.

2.3.3 Sasaran Pembinaan Posyandu Lansia

Pembinaan kesehatan lansia meliputi beberapa kelompok sasaran yaitu: Universitas Sumatera Utara 1. Sasaran langsung a Kelompok pra lansia 45-59 tahun. b Kelompok lansia 60-69 tahun. c Kelompok lansia risiko tinggi yaitu lansia lebih dari 70 tahun atau lansia berumur 60 tahun atau lebih dengan masalah kesehatan Depkes RI, 2005. 2. Sasaran tidak langsung a Keluarga di mana lansia berada. b Masyarakat di lingkungan lansia berada. c Organisasi 24ector yang bergerak di dalam pembinaan kesehatan lansia. d Petugas kesehatan yang melayani kesehatan. e Masyarakat luas Depkes RI, 2005. 3. Sasaran antara: individu yang dapat menjadi agen pengubah 24ector resiko yaitu tokoh masyarakat, ketua dan anggota perkumpulan yang aktif, serta paramedic di masyarakatMaryam S, 2010. 4. Sasaran penunjang: individu atau kelompok atau lembaga masyarakat atau profesi, lembaga pemerintah atau lembaga pendidikan yang dapat memberikan dukungan, misalnya dermawan, pengusaha, PKK, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat LPM, Persatuan Perawat Nasional Indonesia PPNI, Ikatan Bidan Indonesia IBI, klub jantng sehat, lembaga pendidikan Universitas Sumatera Utara kesehatan yaitu: Fakultas Ilmu Keperawatan FIK, Fakultas Kesehatan Masyarakat FKM, Fakultas Psikologi dan lembaga pemerintah seperti camat, Lurah, RT, RW Maryam S, 2010. 2.3.4 Pengorganisasian Posyandu Lansia 2.3.4.1Struktur Organisasi