Karakteristik Responden .1 Identitas Responden

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Karakteristik Responden 5.1.1 Identitas Responden Karakteristik responden hasil wawancara yang telah dilakukan terhadap 90 orang responden di Desa Cikalong meliputi luas kepemilikan lahan hutan rakyat, mata pencaharian, pendidikan dan tingkat umur. Distribusi responden berdasarkan luas kepemilikan lahan dapat dilihat pada Tabel 1. Tabel 1 Distribusi responden menurut kelas luas kepemilikan lahan hutan rakyat masing-masing dusun di Desa Cikalong Kelas Lahan Hutan Rakyat Ha No Dusun 0.25 0.25-0.5 0.5-1 1 1 Cilutung 2 6 1 1 2 Desakolot 5 3 1 1 3 Cikalong 6 4 0 0 4 Borosole 5 3 2 0 5 Sindanghurip 3 4 1 2 6 Pangapekan 7 3 0 0 7 Cikaret 4 4 2 0 8 Cisodong 6 4 0 0 9 Cipondoh 4 5 1 0 Total orang 42 36 8 4 Total 46,67 40 8,89 4,44 Sumber : Diolah dari data primer 2010 Berdasarkan Tabel 1 dapat diketahui bahwa luas kepemilikan lahan hutan rakyat milik responden di Desa Cikalong relatif sempit. Sebesar 46,67 responden memiliki lahan kurang dari 0.25 Ha, lahan antara 0.25 – 0.5 Ha sebesar 40 , lahan 0.5 – 1 Ha sebesar 8.89 dan lahan lebih dari 1 Ha sebesar 4,44 Ha. Responden berusaha memanfaatkan lahan yang ada dengan berbagai macam tanaman yang dapat memberikan hasil yang cepat dan mudah untuk dijual. Meskipun ditanami dengan berbagai macam tanaman, masyarakat menjadikan tanaman sengon sebagai tanaman pokok di lahan yang mereka miliki. Sistem pengelolaan hutan rakyat yang digunakan oleh petani adalah dengan menggunakan sistem agroforestry. Tabel 2 Distribusi responden menurut mata pencaharian pada masing-masing dusun di Desa Cikalong Mata Pencaharian Orang No Dusun Petani Pedagang PNS Buruh tani Peternak Jasa 1 Cilutung 2 3 5 0 0 0 2 Desakolot 8 1 0 1 0 0 3 Cikalong 8 2 0 0 0 0 4 Borosole 2 2 1 2 3 0 5 Sindanghurip 7 1 1 1 6 Pangapekan 8 1 1 0 0 7 Cikaret 5 4 1 0 0 0 8 Cisodong 8 2 0 0 0 0 9 Cipondoh 8 1 0 1 0 0 Total orang 56 17 7 6 3 1 Total 62,22 18,89 7,78 6,67 3,33 1,11 Sumber : Diolah dari data primer 2010 Berdasarkan Tabel 2 mata pencaharian responden yang bekerja sebagai petani sebesar 62,22 , yang bekerja sebagai pedagangwiraswasta sebesar 18,89 , yang bekerja sebagai PNS hanya sebesar 7,78 dan sisanya bekerja sebagai buruh tani, peternak, serta jasa. Hal ini menandakan bahwa rata-rata penduduk menggantungkan hidupnya sebagai petani, sehingga lahan hutan rakyat masih sangat penting bagi responden di Desa Cikalong. Dengan menggunakan sistem pengelolaan agroforestry pada lahan hutan rakyat, menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan produktivitas lahan dan memperoleh pendapatan dari hasil panen secara berurutan dan berkesinambungan sepanjang tahun dari jenis-jenis tanaman yang diusahakan. Untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari hasil dari kegiatan agroforestry sangat membantu bagi responden yang mata pencahariaan utamanya sebagai petani, karena hasil dari kegiatan agroforestry dapat diambil sewaktu-waktu sesuai kebutuhan dan tidak menunggu dalam waktu yang lama. Tabel 3 Distribusi responden menurut usia pada masing-masing dusun di Desa Cikalong Umur Tahun No Dusun 30-40 41-50 51-60 61-70 71-80 81-90 1 Cilutung 1 5 3 0 1 0 2 Desakolot 3 4 2 1 0 0 3 Cikalong 3 3 1 3 0 0 4 Borosole 0 5 3 2 0 0 5 Sindanghurip 1 3 4 1 0 1 6 Pangapekan 0 3 6 1 0 0 7 Cikaret 1 4 2 3 0 0 8 Cisodong 3 3 1 3 0 0 9 Cipondoh 3 3 3 1 0 0 Total orang 15 33 25 15 1 1 Total 16,67 36,67 28,89 15,56 1,11 1,11 Sumber : Diolah dari data primer 2010 Berdasarkan Tabel 3 menunjukan persentase terbesar responden berada pada umur 41-50 tahun yaitu sebesar 36,67 . Hal ini disebabkan pada rentang umur 41-50 tahun responden rata-rata telah berkeluarga, dengan bekerja sebagai petani pada lahan hutan rakyat dapat membantu mencukupi kebutuhan keluarga. Umur responden yang paling muda adalah 31 tahun, dan yang paling tua berumur 82 tahun. Tabel 4 Distribusi responden menurut tingkat pendidikan pada masing-masing dusun di Desa Cikalong Tingkat Pendidikan orang No Dusun SD SLTP SLTA Perguruan Tinggi 1 Cilutung 3 1 6 2 Desakolot 9 1 3 Cikalong 8 1 1 4 Borosole 7 1 2 5 Sindanghurip 8 0 1 1 6 Pangapekan 7 2 1 7 Cikaret 8 2 8 Cisodong 8 1 1 9 Cipondoh 9 1 Total orang 67 8 14 1 Total 74,44 8,89 15,56 1,11 Sumber : Diolah dari data primer 2010 Berdasarkan Tabel 4 mengenai persentase tingkat pendidikan responden di Desa Cikalong, umumnya berpendidikan SD sebesar 74,44 . Hal ini menunjukkan masih rendahnya tingkat pendidikan yang dimiliki responden di Desa Cikalong, sehingga menyulitkan responden dalam mengelola, memperoleh dan menyerap informasi untuk pengelolaan hutan rakyat serta mencari pekerjaan. Oleh karena itu, dibutuhkan penyuluhan untuk membantu petani dalam mengelola hutan rakyat. Identitas responden petani hutan rakyat terdapat pada Lampiran 2.

5.2 Sistem Pengelolaan Hutan Rakyat