1 Pemantauan Jentik Nyamuk HASIL PEMBAHASAN

56 Peran curah hujan dengan kejadian kasus DBD berdasarkan hasil penelitian Gubler 1979 di Asia Tenggara menunjukkan hubungan yang kuat r = 0,95 dengan kejadian kasus DBD. Puncak transmisi terjadi pada periode intensitas hujan dan suhu tinggi, karena adanya peningkatan water spot titik air. Penelitian Gagnon 2001 menyebutkan telah terjadi anomali curah hujan curah hujan rata- rata rendah karena pengaruh El Nino sehingga pada tahun 1994 – 1998 terjadi anomali iklim dan peningkatan kejadian kasus DBD di Indonesia.

a.1 Pemantauan Jentik Nyamuk

Dari data yang terdapat pada pada Tabel. 6 tentang keberadaan jentik pada tempat penampungan air TPA, berdasarkan hasil pemantauan jentik pada 285 rumah yang diperiksa diketahui bahwa sebanyak 153 TPA yang tidak tertutup terdapat 43 TPA yang ditemukan jentik atau sekitar 28,1 . Dari TPA yang ditemukan jentik, Jakarta Timur merupakan wilayah yang terbanyak ditemukan jentik yaitu 32,5 sedangkan yang terendah Jakarta Pusat yaitu 9,5 . Tabel 6. Keberadaan jentik pada tempat penampungan air TPA Tempat Penampungan Air TPA + ada jentik No Wilayah Jumlah Rumah yang diperiksa Tertutup Tidak Tertutup Jumlah 1 Jakarta Utara 50 32 18 5 11,6 2 Jakarta Pusat 50 38 12 4 9,5 3 Jakarta Barat 60 22 38 11 25,5 4 Jakarta Timur 65 16 49 14 32,5 5 Jakarta Selatan 60 24 36 9 20.9 Total 285 132 153 43 100 Sementara itu dari hasil pemantauan terhadap tingkat perilaku hidup bersih dan sehat diketahui bahwa sebagian besar perilaku masyarakat terhadap pola hidup bersih dan sehat cukup baik, yaitu: sekitar 53 dan hanya terdapat sekitar 29 masyarakat yang dinilai kurang baik. Jumlah persentase masyarakat yang dinilai memiliki pola perilaku hidup bersih dan sehat yang baik hanya terdapat sekitar 18, seperti terdapat pada Gambar 16. tentang distribusi tingkat perilaku hidup 57 bersih dan sehat. Sedangkan pada Tabel. 7 dijelaskan korelasi TPA positif ditemukan jentik dengan tingkat perilaku hidup bersih dan sehat. Tingkat Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Baik Kurang Baik 18 29 Cukup Baik 53 Gambar 16. Distribusi tingkat perilaku hidup bersih dan sehat Tabel 7. Analisis TPA positif ditemukan jentik dengan tingkat perilaku hidup bersih dan sehat. Test Value = 0 t df Sig. 2- tailed Mean Difference 95 Confidence Interval of the Difference Lower Upper TPA positif Ditemukan Jentik 4.623 4 .010 8.600 3.44 13.76 Tingkat Perilaku Hidup Bersih dan Sehat 6.000 4 .004 1.200 .64 1.76 Dari hasil analisis yang terdapat pada Tabel 7 diketahui bahwa terdapat korelasi yang nyata antara keberadaan jentik pada TPA dengan tingkat perilaku hidup bersih dan sehat, dengan nilai p α, p = 0,004. Hal ini menunjukkan bahwa untuk studi kasus penyakit DBD di Provinsi DKI Jakarta, keberadaan jentik nyamuk di beberapa lokasi pemantauan sebagian besar sangat dipengaruhi oleh faktor perilaku masyarakat sekitar yang kurang bersih dan sehat sehingga memungkinkan munculnya tempat-tempat ideal bagi nyamuk untuk berkembang biak. Sementara itu tingkat curah hujan di DKI Jakarta ternyata memiliki korelasi 58 yang nyata terhadap munculnya kejadian kasus dengan ditemukannya jentik- nyamuk di tempat yang dilakukan pemantauan. Hal ini menunjukkan bahwa pola perilaku masyarakat yang kurang memperhatikan kebersihan dan kesehatan akan berdampak buruk terhadap peningkatan terjadinya kasus DBD di Provinsi DKI Jakarta terutama ketika Provinsi DKI Jakarta dalam kondisi musim penghujan. Dalam upaya pencegahan berbasis lingkungan terhadap penyebaran penyakit DBD di Provinsi DKI Jakarta perlu dilakukan kegiatan sanitasi lingkungan yang rutin oleh berbagai pihak, baik pemerintah, masyarakat dan lembaga-lembaga terkait guna mengatasi meningkatnya kasus penyakit DBD di DKI Jakarta terutama di musim penghujan. Kegiatan-kegiatan tersebut sangat diperlukan agar diperoleh manfaat jangka pendek berupa semakin terbatasnya penyebaran penyakit DBD di Provinsi DKI Jakarta. Disamping itu perlu diupayakan pencegahan-pencegahan bersifat jangka panjang berupa penyuluhan kesehatan atau bahkan penegakan hukum Law Enforcement untuk mencegah terjadinya wabah DBD di masa-masa akan datang di Provinsi DKI Jakarta.

b. Suhu