Tempat dan Waktu Penelitian Alat dan Bahan Penelitian Prosedur Penelitian Pengumpulan Data

14

III. METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan dari bulan April sampai dengan Agustus 2009. Perancangan tajak sebagai alat tebang tebu manual dilakukan di Laboratorium Teknik Mesin Budidaya Pertanian dan Agricultural Engineering Design Studio AEDC, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Pembuatannya dilakukan di “Bengkel Pandai Besi” pembuat parang yang digunakan para penebang tebu. Pengujian dilakukan di lahan Tegal Besar PG Semboro, PTPN XI, Jember, Jawa Timur.

3.2. Alat dan Bahan Penelitian

1. Tanaman Tebu Tanaman tebu yang digunakan adalah tanaman tebu varietas PA 198 dengan umur rata-rata antara 12 bulan. Tebu ini adalah tebu yang masak yang siap untuk dipanen tebang. Tebu varietas PA 198 ini adalah tebu yang paling banyak dibudidayakan di lahan tebu di pulau Jawa. 2. Alat penebang tebu Alat penebang tebu yang digunakan adalah adalah parang atau golok yang umum digunakan para penebang dan tajak alat tebang tebu manual. Penebang tebu telah berpengalaman sekitar dua tahun. Gambar 10 memperlihatkan tajak secara keseluruhan dan mata pisau tajak diperlihatkan pada Gambar 11. Panjang tajak dari ujung mata pisau sampai dengan ujung gagang 128 cm, dengan rincian panjang mata pisau 20 cm, penghubung tajak dan pegangan 10 cm, dan pegangan 100 cm Lampiran 9 dan 10. Berat keseluruhan tajak 2,2 kg. 15 Gambar 9. Tajak alat tebang tebu manual Gambar 10. Mata pisau tajak

3.3. Prosedur Penelitian

Gambar 11. Diagram alir prosedur penelitian Mempelajari karakteristik tanaman tebu Mempelajari cara kerja alat tebang tebu Tinggi Tunggul Waktu Tebang Perancangan dan Pembuatan alat Demo cara pemakaian alat tajak Pengujian alat tajak Analisa Hasil Permukaan hasil potongan 16

3.4. Pengumpulan Data

1. Data Primer Data primer diambil dengan melakukan pengukuran secara langsung ke lapangan, yang akan dilakukan di PTPN XI Pabrik Gula Semboro, Jember, Jawa Timur. 2. Data Sekunder Data sekunder yang akan digunakan diperoleh dari literatur.

3.5. Perancangan dan Pembuatan Tajak